Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Viral Video Aksi Kejar Truk dengan Mobil Polisi di Tol Pasuruan, Berikut Tanggapan PJR Polda Jatim

Viral video aksi kejar-kejaran antara truk dengan mobil polisi di Tol Pasuruan, Kasat PJR Polda Jatim beri tanggapan, Rabu (20/1/2021).

Penulis: Shella Latifa A
Editor: Gigih
zoom-in Viral Video Aksi Kejar Truk dengan Mobil Polisi di Tol Pasuruan, Berikut Tanggapan PJR Polda Jatim
Tangkapan Layar Instagram @undercover.id.
Viral video aksi kejar-kejaran antara truk dengan mobil polisi di Tol Pasuruan, Kasat PJR Polda Jatim beri tanggapan, sebut sudah kantongi identitas kendaraan truk, Rabu (20/1/2021). 

TRIBUNNEWS.COM - Viral di media sosial, video yanng memperlihatkan aksi kejar-kejaran anatar kendaraan truk dengan mobil Patroli Polisi  atau Patroli Jalan Raya(PJR).

Video ini diunggah oleh akun Instagram, @undercover.id, Selasa (20/1/2021).

Pada video ini, terlihat salah seorang dalam truk itu merekam kejadian itu.

Saat dikonfirmasi Tribunnews kepada PJR Polda Jawa Timur, aksi saling kejar ini terjadi di Tol Pasuruan mengarah Surabaya.

Aksi ini terjadi pada hari Selasa (19/1) sekitar pukul 11.30 WIB.

Baca juga: VIRAL Cerita Pramugari Bawa Bantuan ke Mamuju, Akui Sedih Lihat Penumpang Luka-luka hingga Menangis

Baca juga: Terlibat Pengeroyokan, Seorang Tahanan Lakukan Ijab Kabul di Musala Kantor Polisi

Kasat PJR Polda Jatim, Dwi Sumarhadi memberikan tanggapan terkait video aksi saling kejar itu.

Menurutnya, pada saat itu, petugas polisi sedang melakukan patroli.

Lalu, melihat kondisi dimana bak pada truk yang tinggi dan menduga kelebihan muatan (overload).

Berita Rekomendasi

"Petugas melihat kendaraan itu, dilihat baknya sangat tinggi," terang Kasat PJR Polda Jatim, Rabu (20/1/2021)

Baca juga: Menentang Perintah Awak pesawat Tak Mau Pakai Masker, Warga Jepang Ini Ditangkap Polisi

Baca juga: VIRAL Pemuda Dihukum Beli Seblak Pukul 6 Pagi oleh sang Ibu, Akui Ngeyel dan Kapok Pulang Pagi Lagi

Diduga, kendaraan truk itu memuat cabai.

Dwi menuturkan, petugas memberikan instruksi berhenti untuk memastikan kondisi truk, yang diduga melebihi muatan.

Hal ini dilakukan demi menjaga keselamatan dan keamanan dalam berkendara.

"Untuk memberi edukasi, teguran, atau pun mungkin, bahkan bisa saja memberikan penilangan pada kendaraan tersebut," jelas Dwi.

Baca juga: Singgung Kasus Nenek Minah, Calon Kapolri Listyo Sigit: Tak Boleh Lagi Hukum Hanya Tajam ke Bawah

Baca juga: Polda Jatim Berikan Komentar soal Video Viral Kejar-kejaran Truk dengan Mobil Patroli di dalam Tol

Viral video aksi kejar-kejaran antara truk dengan mobil polisi di Tol Pasuruan, Kasat PJR Polda Jatim beri tanggapan, Rabu (20/1/2021).
Viral video aksi kejar-kejaran antara truk dengan mobil polisi di Tol Pasuruan, Kasat PJR Polda Jatim beri tanggapan, Rabu (20/1/2021). (Tangkapan Layar Instagram @undercover.id.)

Sayangnya, pengemudi truk ini tidak menghiraukan instruksi petugas.

"Pada saat mau dihentikan, dia malah tidak mengindahkan perintah dari petugas, terus saja melaju," ujar Dwi.

Karena tidak kunjung berhenti dan membahayakan, petugas akhirnya memutuskan untuk tidak melanjutkan mencoba menghentikan truk itu.

"Anggota memutuskan tidak mencoba menghentikan lagi, dia tidak mau berhenti sama sekali."

"Karena sangat membahayakan petugas," jelas Dwi.

Baca juga: Viral SOS di Pulau Laki, Polisi: Personel Gabungan Sudah Menyisir Semua Perairan

Baca juga: Diperiksa Polisi 4 Jam, Nindy Ayunda Masih Berstatus Saksi Terkait Kasus Narkoba Suaminya

Kasat PJR Polda Jatim ini belum bisa berkomentar banyak perihal proses hukum pada pengendara truk itu.

"Kita serahkan pada hukum aja," katanya.

Namun, identitas nomor polisi truk itu sudah dikantongi pihak kepolisian.

"Identitas kendaraan sudah kita kantongi," tutur Dwi.

Kasat PJR ini menegaskan kendaraan yang overload bisa berbahaya bagi pengguna kendaraan lainnya.

Baca juga: 7 Jenderal Polisi dan 1 Kapolres Temani Komjen Listyo Fit and Proper Test di DPR, Ini Nama Mereka

Baca juga: Sakit Hati Diviralkan di Medsos, Sepasang Kekasih Disiram Air Keras saat Antar Barang Orderan

"Padahal itu, kan sangat membahayakan untuk dirinya sendiri dan juga kendaraan orang lain."

"Tidak sedikit kejadian lakalantas di Tol, meninggal dunia hanya gara-gara overload."

"Ban pecah, bisa diakibatkan oleh kondisi muatan yang berat, bisa saja seperti itu," lanjutnya.

Ia juga menyanyangkan berita yang beredar di media sosial, yang belum tentu sesuai data lapangan.

"Lebih bijak dalam bermedia sosial, jadi harus sesuai cerita di lapangan," pungkas Dwi.

Dikutip dari Surya, video kejar-kejaran ini pertama kali diunggah akun Facebook bernama Bang Dhany Adj.

Dalam video tersebut tampak kernet dari sopir itu merekam kejadian.

Di postingan tersebut juga terdapat caption yang berbunyi PJR Pasuruan mengejar tanpa ada alasan yang jelas.

"PJR nguber-nguber sam. Pasuruan.. Pasuruan..," ucap si kernet.

(Tribunnews.com/Shella)(Surya.co.id/Samsul Arifin)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas