Dokter Selamatkan Balita, Keluarkan Uang Koin yang Nyangkut di Tenggorokan Tanpa Operasi
Sejumlah dokter yang bertugas di RSUP dr Kariadi Semarang berhasil menyelamatkan nyawa seorang balita.
Editor: Endra Kurniawan
Irwan hanya seorang penjual bakso tusuk keliling.
Selepas donasi terkumpul, pihaknya bersama para donatur memberangkatkan MA ke RSUP dr Kariadi Semarang.
"Tiba di rumah sakit tersebut pada Senin petang," katanya.
Dia mengatakan, untuk kronologi kejadian tertelannya koin ke MA tak bisa membeberkan secara rinci.
Baca juga: Kisah Dinda, Melahirkan di Atas Becak saat Hujan Deras, Bayi Kedinginan hingga Pinjam Selimut Warga
Lantaran para tetangga dan kerabat tak mengetahui kejadian secara pasti.
"Informasi di sini juga simpan siur. Ada beberapa versi kejadian. Mereka takut memberikan keterangan takutnya malah salah. Sebab yang tahu pasti bocah itu sendiri," bebernya.
Sementara itu, Anggota Polres Magelang Aipda Donny yang menjadi relawan dalam penanganan kejadian MA menyebut, MA tak sengaja menelan uang koin Rp1000 rupiah pada Jumat (22/1/2021) malam.
Artinya sudah tiga hari koin tertelan di tenggorokan MA balita tiga tahun.
"Saya bersama relawan mengantarkan langsung MA ke RSUP dr Kariadi Semarang," terangnya di akun instagram pribadinya @dannykanann.
Artikel ini telah tayang di Tribunjateng.com dengan judul MA Balita Magelang Telan Uang Koin Rp 1.000, Nyangkut 3 Hari di Tenggorokan, Begini Kondisinya, .
(Tribunjateng.com/Iwan Arifianto)