Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

VIRAL Menikah saat Banjir, Warga Inisiatif Gotong Pengantin Pakai Bak Bayi, Tetangga: Spontan Saja

Pasangan pengantin ini viral karena menikah saat banjir, mereka dibantu warga menerjang banjir dengan menggunakan ember bayi.

Penulis: Inza Maliana
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in VIRAL Menikah saat Banjir, Warga Inisiatif Gotong Pengantin Pakai Bak Bayi, Tetangga: Spontan Saja
Tribunnews/Istimewa
Pasangan pengantin ini viral karena menikah saat banjir, mereka dibantu warga menerjang banjir dengan menggunakan bak mandi bayi. 

Ia membenarkan peristiwa tersebut terjadi pada Sabtu (20/2/2021) lalu sekira pukul 10.00 WIB.

Namun kala itu, ia bukan orang yang merekam video tersebut dan hanya mengunggahnya.

Video tersebut, lanjut Windy, ia dapatkan dari istrinya.

Baca juga: VIRAL Video Truk Tangki Lewat di Tengah Pesta Pernikahan, Begini Ceritanya

Baca juga: Viral Pendaki Tersesat di Gunung Lawu Berhasil Selamat Usai Dituntun Burung Jalak, Ini Kata Relawan

Sementara, istrinya mendapat video itu dari tetangga lain yang merekam langsung kejadiannya.

Windy menceritakan, dalam video itu, sang pengantin yang tidak ingin disebutkan identitasnya hendak melaksanakan akad nikah.

Rencananya, akad nikah digelar di Masjid At Taubah di Tegal Parang, Kelurahan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan.

Namun, lantaran akses jalan menuju masjid terendam banjir, kedua mempelai pun akhirnya digotong oleh warga.

Berita Rekomendasi

"Akses jalan menuju masjid terendam sampai pinggang orang dewasa. Para tetangga membantu menggotong pengantin menggunakan alat seaadanya."

"Makanya menggunakan bak bayi itu spontan saja dilakukan warga yang ingin membantu keluarga si mempelai," kata pria berusia 35 tahun ini kepada Tribunnews.com, Selasa (23/2/2021).

Lebih lanjut, meski dalam kondisi banjir, sang pengantin tetap nekat menggelar pernikahan.

Pasalnya, mereka telah merencanakan hari bahagia ini sejak lama dan tidak menduga akan terkena banjir.

Untungnya, mereka sejak awal sudah merencanakan untuk menggelar pesta dalam skala kecil.

"(Jadi) memang tidak melakukan resepsi, hanya hajatan kecil yang didatangi tetangga dan kerabat saja," ungkap Windy.

Di sisi lain, Windy yang berprofesi sebagai chef ini juga tak menyangka videonya menjadi viral.

Baca juga: Viral Video Kamar Sultan di Lapas Lhokseumawe, Lengkap dengan AC hingga Televisi, Ini Kata Kalapas

Baca juga: VIRAL Wanita Lolos dari Gigitan Ular karena Ditolong Kucing Liar, Ini Kronologinya

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas