Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

BNPB: Pencarian Korban Hilang Bencana di NTT Dioptimalkan

BNPB bekerja sama dengan berbagai pihak seperti Mabes Polri dan SAR dog dari beberapa provinsi terus melakukan pencarian korban bencana NTT.

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Sanusi
zoom-in BNPB: Pencarian Korban Hilang Bencana di NTT Dioptimalkan
istimewa
Warga di NTT saat menerima bantuan dari PLN 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - BNPB bekerja sama dengan berbagai pihak seperti Mabes Polri dan SAR dog dari beberapa provinsi terus melakukan pencarian korban bencana NTT.

Pencarian terus dilakukan karena masih banyaknya korban hilang yang tersebar di berbagai lokasi.

"Kita tetap akan berupaya optimal dalam pencarian korban sampai nanti ada kesepakatan dengan pihak keluarga korban yang belum ditemukan," ujar Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Doni Monardo melalui keterangan tertulis, Minggu (11/4/2021).

Baca juga: Gempa Bumi 5,5 Magnitudo Kembali Terjadi di Malang Jawa Timur

Seperti diketahui, data terbaru BNPB, sebanyak 174 orang meninggal dunia di NTT dan 48 orang masih hilang.

BNPB mendapatkan dukungan Polri dan Jakarta Rescue untuk membantu operasi pencarian dan evakuasi dengan SAR dog di lokasi bencana.

Baca juga: Data Korban Bencana NTT: 174 Orang Meninggal dan 48 Orang Belum Ditemukan

Jakarta Rescue mengirimkan tujuh ekor anjing dengan kualifikasi SAR dog. Ketujuh SAR dog Jakarta Rescue yang dikerahkan oleh BNPB ini berasal dari beberapa unit Jakarata Rescue, seperti Jakarta, Jawa Barat, Jakarta Timur dan Jawa Tengah.

Berita Rekomendasi

BNPB berkoordinasi dengan SAR dog untuk melakukan identifikasi titik-titik yang diperkirakan terdapat jenazah warga, yaitu di wilayah Adonara, Alor dan Lembata.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas