Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jasad Eko Membusuk di Kuburan Cina Delitua, Diduga Terlibat Cinta Sesama Jenis

Ia menjadi saksi kunci yang sempat bertemu korban terakhir kali sebelum lelaki berusia 27 tahun itu ditemukan membusuk

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Jasad Eko Membusuk di Kuburan Cina Delitua, Diduga Terlibat Cinta Sesama Jenis
Freddy Santoso/Tribun Medan
Jenazah Eko Kurniawan saat ditemukan di kuburan China Delitua beberapa waktu lalu. Foto lainnya menunjukkan pose korban semasa hidup. 

TRIBUNNEWS.COM, MEDAN -- Teta-teki pembunuhan Eko Kurniawan, lelaki yang ditemukan membusuk di kuburan Cina Delitua, Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara, Jumat (9/4/2021) lalu, kini mulai terkuak.

Eko diduga terlibat cinta sesama jenis dan ada kaitan dengan pembunuhannya.

Reskrim Polsekta Delitua menangkap seorang pria bernama Rozi.

Ia menjadi saksi kunci yang sempat bertemu korban terakhir kali sebelum lelaki berusia 27 tahun itu ditemukan membusuk di kuburan Cina Delitua.

"Saat ini kami masih memintai keterangan saksi tersebut. Memang yang bersangkutan sudah kami amankan sejak Jumat (9/4/2021) kemarin," kata Kanit Reskrim Polsekta Delitua Iptu Martua Manik, Senin (12/4/2021).

Disinggung lebih lanjut mengenai sosok Rozi, Martua Manik meminta awak media bersabar.

Dia tidak mau terburu-buru dalam melakukan proses penyelidikan.

BERITA REKOMENDASI

Namun begitu, Martua Manik menjanjikan, bilamana kasus ini terungkap, pasti akan langsung dipaparkan bersama pimpinan kepolisian.

Terpisah, Muhammad Ilham Azizi, sepupu korban mengungkap sosok Rozi.

Menurutnya Rozi ini adalah rekan korban.

Pada Selasa (6/4/2021) lalu, Rozi sempat mengajak Eko Kurniawan untuk pergi ke rumah Riska.

Riska adalah teman saksi dan korban.


Setelah dari rumah Riska, kabarnya Eko Kurniawan bersama Rozi bertemu dengan seorang lelaki.

Menurut penuturan Ilham Azizi yang akrab disapa Zizi, lelaki ini diduga pacar Eko Kurniawan.

Pertemuan dilakukan di sekitar perumahan Medan Resort City (Mercy) Delitua.

"Aku tahunya gitu, dia sempat minta antar sama Rozi ke rumah Riska. Abis itu ketemu cowok (pacar) di perumahan Mercy," kata Zizi.

Saat itu, lanjut Zizi, dia pun sempat berkenalan dengan pria yang kabarnya merupakan pacar sesama jenis mendiang Eko Kurniawan.

Namun Zizi tidak ingat namanya.

Hanya mengingat bahwa lelaki tersebut berpostur tidak terlalu tinggi mengendarai motor Honda Vario hitam.

"Aku lupa namanya. Yang pasti mereka sempat bertemu di Mercy," kata Zizi.

Ditanya lebih lanjut kemana korban dan pacarnya itu pergi setelah bertemu, Zizi pun tidak tahu.

Senada disampaikan Ainun.

Perempuan yang sebelumnya sempat dikabarkan sebagai sosok muncikari ini menyebutkan mendiang Eko Kurniawan sempat pergi ke rumah Riska bersama Rozi.

Setelah itu, Ainun mengaku tidak tahu kemana Rozi dan Eko Kurniawan pergi.

Teka-teki soal dugaan bahwa korban dibunuh pacar sesama jenisnya mulai terkuak tatkala Rozi diamankan.

Namun, kabar ini belum dikonfirmasi oleh polisi.

Polisi masih mendalami kabar dugaan korban dibunuh pacar sesama jenisnya.

3 hari tak pulang

Eko Kurniawan (27) adalah warga Gang Mawar, Desa Kedai Durian, Kecamatan Delitua Deliserdang, Sumatra Utara.

Kepala Desa Kedai Durian, Zainul Akhyar membenarkan bahwa mayat yang ditemukan pada Jumat pagi itu, adalah warganya.

Ia menjelaskan almarhum Eko sudah tiga hari berturut-turut tidak pulang ke rumahnya.

Namun orang tuanya tidak menyangka bahwa anaknya akan ditemukan dalam kondisi meninggal dunia.

Ia menjelaskan bahwa selama ini Eko memang jarang di rumah, sehingga orang tua dan keluarganya tidak membuat laporan kepada kepolisian soal hilangnya Eko.

"Sudah tiga hari gak pulang, cuma gak ada curiga bakal kayak gini (meninggal), soalnya memang jarang pulang dia," kata Zainul saat ditemui di kantor Desa, Kedai Durian, Jumat siang.

Saat ini jenazah laki-laki yang ditemukan tergeletak di semak-semak dekat kuburan China Kecamatan Delitua tersebut sedang dilakukan otopsi.

Pantauan di rumah orang tua Eko, mayat yang ditemukan tadi pagi itu sudah ramai didatangi orang.

Di depan rumahnya sudah banyak kursi tersusun rapi.

Sementara itu di dalamnya para ibu-ibu sedang melantunkan doa-doa.

Rencananya jenazahnya akan disemayamkan sore hari sembari menunggu hasil otopsi dari pihak kepolisian.

"Nanti sore mau dimakamkan. Nunggu pulang dulu dari rumah sakit," tutupnya.

(Fredy Santoso/tribun-medan.com)

Berita terkait

Artikel ini telah tayang di tribun-medan.com dengan judul Mulai Terungkap, Pria yang Membusuk di Kuburan China Diduga Sempat Temui Kekasih Sesama Jenis

Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas