Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Uap Bensin Tersulut Api dari Kompor, Satu Keluarga di Deliserdang Celaka, Japar Luka 70 Persen

Nasib buruk menimpa mereka setelah uap Bahan Bakar Minyak (BBM) yang sedang dipindahkan ke botol menyambar api di kompor

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Uap Bensin Tersulut Api dari Kompor, Satu Keluarga di Deliserdang Celaka, Japar Luka 70 Persen
istimewa
Satu keluarga di Dusun IX Sidorukun, Desa Klumpang Kebun, Kecamatan Hamparan Perak, Kabupaten Deliserdang terbakar, Sabtu (7/5/2021). Bocah empat tahun juga ikut terbakar 

TRIBUNNEWS.COM, DELISERDANG-- Empat orang dalam satu keluarga di Dusun IX Sidorukun, Desa Klumpang Kebun, Kecamatan Hamparan Perak, Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara, mengalami luka-luka akibat terbakar.

Nasib buruk menimpa mereka setelah uap Bahan Bakar Minyak (BBM) yang sedang dipindahkan ke botol menyambar api di kompor yang ada di rumah korbannya Japar (65).

Dalam peristiwa ini, Japar mengalami luka bakar 70 persen.

Baca juga: 6 Polda Jadi Prioritas Titik Rawan Kebakaran Hutan dan Lahan

Sementara Ismawati (20), menantunya mengalami luka bakar 10 persen.

"Anak dari Ismawati bernama Azril yang masih berusia 4 tahun menmgalami luka bakar 60 persen," kata Kapolsek Hamparan Perak Kompol Eddward Simamora, Sabtu (9/5/2021).

Menurut keterangan polisi, insiden nahas ini terjadi pada Sabtu (9/5/2021) pagi kemarin.

Saat itu, Ismawati tengah menggoreng rempeyek di dalam rumah.

Berita Rekomendasi

Di samping Ismawati, anaknya bernama Azril tengah asyik bermain.

Baca juga: Sudah Sepekan Kebakaran di Gunungputri Belum Juga Padam, Asap Terus Mengepul 

Namun, mertua Ismawati, Japar, kebetulan pula tengah menyuling bahan bakar minyak (BBM) ke dalam botol bekas air mineral.

Selama ini Japar membuka usaha penjualan BBM kecil-kecilan.

Saat menuangkan BBM ke wadah tersebut, tiba-tiba saja api kompor Ismawati menyambar ke BBM yang tengah disuling Japar.

Baca juga: Temukan Unsur Pidana, Polri Sebut Kebakaran Kilang Minyak Pertamina Balongan Ada Kealpaan

Sontak, api berkobar di dalam rumah.

Japar yang kaget melepas botol berisi BBM, dan ceceran minyak membanjiri rumah.

Kala itu pula, minyak yang tumpah mengenai tubuh Azril.

Halaman
12
Sumber: Tribun Medan
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas