Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kisah Lelaki Rutin Terima Surat dari Ibu yang Gaptek Viral, Ngaku Sering Terharu Saat Baca Pesannya

Kisah lelaki yang rutin terima surat dari ibunya yang gaptek, viral. Ngaku sering terharu saat membaca pesannya

Penulis: Inza Maliana
Editor: Arif Fajar Nasucha
zoom-in Kisah Lelaki Rutin Terima Surat dari Ibu yang Gaptek Viral, Ngaku Sering Terharu Saat Baca Pesannya
Twitter.com/@kelanawisnu
Viral di Twitter kisah haru seorang ibu yang rutin kirim surat pada anaknya karena tidak bisa memakai ponsel. 

"Sama (seperti) beberapa tahun sebelumnya, lebaran ini kami bertemu lagi lewat surat yang tak punya alamat," ungkapnya.

Baca juga: VIRAL Badut Penjual Balon Pasang Tarif Seikhlasnya, Netizen Dibuat Haru hingga Ramai Berdonasi

Sontak, cerita haru dari @kelanawisnu yang mengungkap kesetiaan ibunya mengirim surat, viral di media sosial.

Akun @kelanawisnu juga ikut berterima kasih atas respons positif yang diterimanya.

Bahkan, di akhir utasnya, akun @kelanawisnu mengungkap perjuangan sang ibu yang membuatnya bangga.

"Hidup ibu saya berubah drastis saat masih umur 11, pada 1965, sejak saat itu ia membiayai 10 adiknya dan lalu 6 anaknya," katanya.

Viral di Twitter kisah haru seorang ibu yang rutin kirim surat pada anaknya karena tidak bisa memakai ponsel.
Viral di Twitter kisah haru seorang ibu yang rutin kirim surat pada anaknya karena tidak bisa memakai ponsel. (Twitter.com/@kelanawisnu)

Hingga Senin (10/5/2021), cerita tersebut telah diretweet sebanyak lebih dari 7 ribu kali.

Cerita tersebut juga disukai lebih dari 50 ribu kali dan mendapat ribuan komentar dari warganet.

Berita Rekomendasi

Banyak warganet yang ikut terharu dengan aksi sang Ibu yang tetap rutin menghubungi anaknya melalui surat.

Ada juga dari warganet yang ikut menceritakan pengalaman serupa.

Baca juga: VIRAL Video Perempuan Berjilbab Disebut Mirip Lucas NCT, Begini Pengakuannya

"Gatau kenapa pesan yg ditulis melalui surat selalu bikin nyesss, baca surat sambil ngebayangin pengirimnya sedang ada d hadapan kita. Rindu, tp mau gimana lagi. Sehat" buat ibunya :')," tulis akun @iniaini25.

"Pas kecil, ibuk kalo mau keluar jg sering nulis surat gini sm ditinggalin duit di atas meja, krn gamau ganggu aku tidur. bangun2 baca suratnya sering nangis takut ibuk ga pulang2," kata akun @bbymariin.

"Ini tumpukkan surat dari Bapak & Ibu sewaktu Bapak dulu jadi TKI di Jepang. Banyak surat yg tidak sampai. Butuh waktu setidaknya satu bulan pengiriman dari Jepang. Ibu ngasih ini ke aku 2013 silam pas Bapak berpulang. Dari surat-surat ini aku paham betapa berartinya sebuah kabar," ujar akun @gerutlazuardi.

(Tribunnews.com/Maliana)

Simak Berita Viral Lainnya

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas