Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pengayuh Sepeda Tewas Diterjang KA Bias di Solo, Korban Pria Berusia 66 Tahun

Korban tidak menyadari akan ada kereta lewat sehingga korban tertabrak dan meninggal dunia di tempat kejadian

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Pengayuh Sepeda Tewas Diterjang KA Bias di Solo, Korban Pria Berusia 66 Tahun
Istimewa
Kartu identitas korban kecelakaan tertabrak kereta api Bias di wilayah Manahan, Jumat 21 Mei 2021. 

Laporan Wartawan Tribun Solo Muhammad Sholekan 

TRIBUNNEWS.COM,  SOLO - Pria itu bernama Suparman (66)  warga Penumping, Laweyan, Kota Solo Jawa Tengah ditabrak kereta api Bias, Jumat 21 Mei 2021.

Suparman meninggal dunia di lokasi kejadian.

Kapolsek Banjarsari, Kompol Djoko Satrio Utomo menyampaikan semula korban hendak menyeberang dari pintu tidak berpalang.

Pintu yang dimaksud adalah depan Hotel Agas. 

Korban berjalan menuju arah Kelurahan Manahan tepatnya di bawah fly over Manahan. 

"Kemudian datang dari arah timur Kereta Api Bias.

Baca juga: Mapolsek Candipuro Dibakar, Polri Pastikan Tidak Ada Senjata Api yang Dijarah, 8 Orang Diamankan

BERITA REKOMENDASI

Korban tidak menyadari akan ada kereta lewat sehingga korban tertabrak dan meninggal dunia di tempat kejadian," ucapnya. 

Sementara, Polisi Khusus Kereta Api (Polsuska), Ridwan, menyampaikan kereta tersebut melaju dari Stasiun Balapan menuju Stasiun Purwosari. 

"Korban melintas dari selatan rel menuju utara rel kereta api dengan membawa sepeda ontel," ungkapnya. 

Menurut Ridwan, kondisi sepeda ontel miliki korban rusak. 

"Barang bukti langsung diamankan pihak kepolisian," tandasnya.


(*)

Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com dengan judul BREAKING NEWS: Identitas Pria Tertabrak KA Bias di Solo: Suparman, Warga Penumping

Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas