Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kisah Driver Ojol Ketemu Erick Thohir, Minta Foto hingga Akhirnya Ditraktir Makan

Seorang driver ojol tak sengaja bertemu Menteri BUMN, Erick Thohir. Ia pun meminta foto bareng hingga akhirnya ditraktir makan.

Penulis: Inza Maliana
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Kisah Driver Ojol Ketemu Erick Thohir, Minta Foto hingga Akhirnya Ditraktir Makan
Instagram.com/@gojek24jam
Viral cerita seorang driver ojol tidak sengaja bertemu Erick Thohir dan meminta foto, berujung ditraktir makan sate. 

TRIBUNNEWS.COM - Cerita seorang warganet yang tak sengaja bertemu dengan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Tohir, viral di media sosial.

Cerita tersebut terekam dalam video yang diunggah oleh banyak akun Instagram seperti @gojek24jam dan @dramaojol.id.

Dalam ceritanya itu, pengunggah mengaku tidak sengaja bertemu Erick Thohir saat sedang makan.

Kemudian, saat sedang makan, tiba-tiba sang menteri dihampiri oleh seorang driver ojek online.

Rupanya, driver tersebut meminta untuk berfoto dengan Erick Thohir.

Baca juga: SOSOK Hari Pratama Pelaku Begal Payudara yang Viral, Kecanduan Film Porno, Sudah Beraksi 3 Kali

Baca juga: Bagi-bagi Uang THR Jutaan Rupiah hingga Viral, Pengunggah Ungkap Videonya Sempat Dikira Settingan

Tanpa disangka, Erick Thohir berperilaku sangat ramah kepada sang driver ojol.

Sontak, momen driver ojol yang berfoto dengan Erick Thohir pun mencuri perhatian.

Berita Rekomendasi

"Iseng-iseng kesini eh ternyata ada pak Erick Tohir makan di sini juga. Terus pas lagi rekam ada ojol nyamperin mau minta foto.

Eh ternyata beliau mau diajak foto dongg guys," tulis pengunggah dalam keterangan di video.

Rupanya, pertemuan sang driver dengan Erick Thohir tidak berhenti sampai berfoto saja.

Selanjutnya, Erick Tohir tampak ramah berbincang-bincang dengan sang driver ojol.

"Setelah diajak foto bareng, lanjut dong. Wah ternyata beliau ramah banget. Banyak banget yang ditanyain apa aja ya kira-kira," tambah keterangan di video.

Puncaknya, Erick Tohir mentraktir driver ojol tersebut untuk makan bersama.

Bahkan, dalam video juga terlihat, pengusaha dan pendiri Mahaka Grup itu memberikan makanannya secara langsung untuk driver ojol.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas