Menyamar Sedang Pacaran, Polisi di Pidie Ringkus Empat Orang Preman
Menyamar jadi pasangan yang sedang berpacaran, polisi di Kabupaten Pide, Aceh, meringkus empat orang preman.
Editor: Hendra Gunawan
Laporan wartawan Serambinews.com, Muhammad Nazar
TRIBUNNEWS.COM, SIGLI – Menyamar jadi pasangan yang sedang berpacaran, polisi di Kabupaten Pide, Aceh, meringkus empat orang preman.
Mereka ditangkap karena berusaha memalak aparat tersebut di objek wisata dekat wahana water park, Kecamatan Blang Paseh, Kecamatan Kota Sigli.
Penangkapan pelaku pungli tersebut dipimpin langsung oleh Kasat Reskrim Polres Pidie, AKP Ferdian Candra MH.
Keempat lelaki itu dituduh melakukan aksi premanisme dan diduga melakukan pemungutan liar di lokasi objek bahari tepi laut tersebut.
Baca juga: Polisi: Pinjol Ilegal Juga Sama Meresahkan Seperti Preman
"Keempat lelaki itu tidak kita tahan, melainkan dilakukan pembinaan supaya tidak mengulangi perbuatan yang sama," jelas Kapolres Pidie, AKBP Zulhir Destrian, SIK melalui Kasat Reskrim, AKP Ferdian Chandra kepada Serambinews.com, Kamis (17/6/2021).
Ia menyebutkan, keempat lelaki yang ditangkap tersebut adalah FR (48), MY (30), MS (19), dan RS (31).
Mereka tercatat sebagai warga Gampong Blang Paseh, Kecamatan Kota Sigli, Kabupaten Pidie.
Baca juga: Dukung Pemberantasan Premanisme dan Pungli, Ketua DPD RI: Preman Harus Dapat Pembinaan
Kasat Ferdian menjelaskan, pada Rabu (16/6/2021) sekitat pukul 15.00 WIB, polisi menerima informasi bahwa marak terjadi pungutan liar pada pengunjung yang pergi ke tepi pantai berdekatan dengan water park di Gampong Blang Paseh.
Lalu, Tim Sat Reskrim Polres Pidie menyusun strategi untuk melakukan penyelidikan dengan penyamaran.
Satu polwan Briptu S bersama polisi mengendarai sepmor menyamar sebagai pasangan kekasih menyusup ke lokasi wisata tersebut.
Baca juga: Drama Amanda Manopo dan Arya Saloka hingga Aksi Preman Pensiun Dominasi Top Program Bulan Ramadan
Saat tiba di lokasi itu, Polwan Polres Pidie itu langsung dicegat empat lelaki untuk diminta uang Rp 2.000.
"Dalam waktu bersamaan, mobil polisi yang berada di belakang langsung mendekati keempat lelaki di lokasi objek wisata tersebut," ujarnya.
Ia menyebutkan, keempat pelaku akhirnya dilakukan penggeledahan dan berhasil ditemukan uang tunai sebesar Rp. 143.000.
Uang yang diduga hasil pungli tersebut disimpan pelaku di dalam kotak bekas kardus mie instan.
Nominal uang yang disita mulai pecahan Rp 50.000 satu lembar, Rp 20.000 dua lembar, Rp 10.000 tiga lembar, Rp 5.000 dua lembar, Rp 2.000 satu lembar, dan Rp 1.000 enam lembar.
"Keempat lelaki bersama barang bukti dibawa ke Sat Reskrim Polres Pidie untuk pemeriksaan lebih lanjut," pungkasnya.(*)
Artikel ini telah tayang di SerambiNews.com dengan judul Menyamar Jadi Pasangan Kekasih, Polwan Cantik Ini Ciduk 4 Pelaku Pungli di Objek Wisata di Sigli
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.