Sudah Pisah Ranjang, Suami Bunuh Selingkuhan Istri, Pelaku Sempat Minta Minum Lalu ke Rumah Polisi
Dalam kondisi sudah pisah ranjang dengan istri, seorang suami nekat membunuh selingkuhan pasangannya karena cemburu.
Penulis: Miftah Salis
Editor: Sri Juliati
TRIBUNNEWS.COM- Seorang suami nekat membunuh selingkuhan sang istri walau sudah pisah ranjang dengan pasangannya.
Setelah beraksi, pelaku sempat minta minum lalu pergi ke rumah polisi sambil membawa parang.
Pelaku adalah Khaidir (34) warga asal Indragiri Hilir, Provinsi Riau.
Sementara korban adalah Tahang (28), warga Ujung Tanjung, Desa Bina, Kecamatan Sijuk, Kabupaten Belitung.
Peristiwa terjadi pada Selasa (27/7/2021).
Pelaku nekat membunuh korban dengan parang lantaran cemburu.
Korban diduga telah berselingkuh dengan istri pelaku.
Kronologi
Sebelumnya, warga Desa Tanjung Binga, Kecamatan Sijuk, Kabupaten Belitung digegerkan dengan penemuan mayat laki-laki di pinggir jalan.
Tahang ditemukan tewas penuh luka di seberang Kantor Desa Tanjung Binga yang lama.
Mengutip Pos Belitung, peristiwa berawal saat Khaidir melihat Tahang memboncengkan sang istri ke rumah.
Baca juga: Aksi Brutal Maling Sawit Membunuh Ketua MUI Labura, Tersinggung karena Teguran Korban
Baca juga: Mayat Pria Tanpa Busana di Indramayu, Ditemukan Luka di Kepala, Diduga Korban Pembunuhan
Baca juga: Terbakar Cemburu, Pria di Belitung Bunuh Tetangga, Tak Terima Korban Jalin Cinta dengan Istri Pelaku
Saat itu, pelaku baru pulang melaut.
Melihat sang istri dibonceng Tahang, Khaidir pun terbakar api cemburu.
Korban ternyata mengantar istri pelaku untuk mengambil pakaian.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.