POPULER Regional: Profil KGPAA Mangkunegara IX | Terduga Teroris di Binjai Berprofesi sebagai Guru
Berita populer regional dalam 24 jam terakhir. Ada profil KGPAA Mangkunegara IX hingga terduga teroris di Binjai berprofesi sebagai guru.
Penulis: Nanda Lusiana Saputri
Editor: Miftah
"Ada ketentuan di semua Keraton atau Raja-Raja di Jawa, tidak boleh di makamkan pada hari Sabtu sehingga diputuskan pada hari Minggu," katanya, dikutip dari TribunSolo.com.
2. Terduga Teroris di Medan Ditangkap Densus 88 saat Beli Sarapan, Sosoknya Kurang Dikenal Warga
Densus 88 menangkap terduga teroris di Medan, Sumatera Utara, Jumat (13/8/2021).
Terduga teroris itu diamankan saat sedang membeli sarapan.
Adapun lokasinya di kawasan Kelurahan Suka Maju, Kecamatan Medan Johor, Medan.
Ternyata, sosok terduga teroris itu tak begitu dikenal oleh warga.
Ia jarang bersosialisasi dengan lingkungan sekitar.
Diketahui, Densus 88 menangkap terduga teroris di beberapa titik di Kota Medan dan Deli Serdang.
Kepala Lingkungan XI, Kelurahan Suka Maju, Kecamatan Medan Johor, Yusmidar yang ditemui di Kantor Kelurahan membenarkan bahwa adanya seorang pria diamankan.
"Benar, pagi tadi saya ditelepon orang Brimob. Saya disuruh mendampingi mereka saat mengamankan H," ujarnya.
Menurutnya, penangkapan dilakukan pukul 09.00 WIB. Ia melihat petugas membawa barang bukti sepeda motor dan ponsel.
3. DPO Kasus Pembunuhan Tewas Saat Baku Tembak, Polisi Temukan Sabu, Senjata Api Hingga Jimat