Gempa Magnitudo 5,8 Guncang Tojo Una-Una, Sulawesi Tengah, BMKG: Tak Berpotensi Tsunami
Gempa bumi berkekuatan 5,8 mengguncang wilayah Tojo Una-Una, Sulawesi Tengah, Kamis (26/8/2021). Gempa bumi terjadi pada pukul 09.14.19 WIB
Penulis: Sri Juliati
Editor: Arif Fajar Nasucha
TRIBUNNEWS.COM - Gempa bumi berkekuatan 5,8 mengguncang wilayah Tojo Una-Una, Sulawesi Tengah, Kamis (26/8/2021).
Gempa bumi terjadi pada pukul 09.14.19 WIB
Dikutip dari akun Twitter resmi @infobmkg, pusat gempa berada di 0.70 LS-121.51 BT atau 44 km Barat Laut Tojo Una-Una, Sulawesi Tengah.
Pusat kedalaman gempa berada di 10 km.
Baca juga: Gempa M 4,0 Guncang Ransiki Papua Barat, Getarannya Terasa Hingga Manokwari
Baca juga: Garut Diguncang Gempa Bumi M 4,9 Jelang Waktu Subuh, Belum Ada Laporan Kerusakan Bangunan
BMKG menginformasikan, gempa tidak berpotensi tsunami.
"Gempa Magnitudo: 5.8, Kedalaman: 10 km, 26 Agu 2021 09:14:19 WIB, Koordinat: 0.70 LS-121.51 BT (44 km BaratLaut TOJOUNA-UNA-SULTENG), Tidak berpotensi tsunami #BMKG," tulis akun BMKG.
Gempa dirasakan di Ampana dengan skala (MMI) IV-V, IV Poso, dan III Morowali.
Termasuk skala (MMI) II Palu, II Toli-toli, II-III Luwu Timur, II-III Parigi Moutong, dan II Buol.
Skala II digambarkan dengan getaran atau goncangan gempa dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung seperti lampu gantung bergoyang.
Sementara skala III adalah getaran gempa dirasakan nyata dalam rumah.
Getaran terasa seakan-akan ada naik di dalam truk yang berjalan.
Berikut tindakan yang perlu Anda lakukan saat gempa terjadi.
1. Tetap tenang
Saat gempa terjadi, berusahalah untuk tidak panik dan tetap tenang!