Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

VIRAL Polisi Amankan Vespa Modifikasi di Boyolali, Pengendara Ditilang karena Ganggu Pengguna Jalan

Dua video sejumlah anggota polisi menaiki vespa ekstrem viral di media sosial. Tampak dari rekaman tiga orang polisi menaiki vespa ekstrem.

Penulis: Endra Kurniawan
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in VIRAL Polisi Amankan Vespa Modifikasi di Boyolali, Pengendara Ditilang karena Ganggu Pengguna Jalan
https://www.instagram.com/boyolali_info/
Tangkap layar video viral saat polisi amankan vespa ekstrem di Boyolali. 

"Laporan kami terima, melihat kendaraan tidak sesuai standar dan menganggu pengguna jalan, jadi kami lakukan penilangan," ungkapnya, dikutip dari TribunSolo.com.

Kondisi Vespa Modifikasi di Boyolali saat Dibawa Polisi untuk Diamankan.
Kondisi Vespa Modifikasi di Boyolali saat Dibawa Polisi untuk Diamankan. (Dok Polres Boyolali)

Widarto menambahkan, pengendara saat dimintai keterangan tidak bisa menunjukan surat identitas dan surat kelengkapan kendaraan.

"Para penumpang dan pengendara mengaku sedang melakukan touring beberapa daerah. Mereka berasal dari Jakarta dan Sulawesi," ungkapnya.

Widarto menjelaskan, pengendara melanggar aturan UU No 22 tahun 2009 tentang Lalu lintas dan angkutan jalan dengan pasal 285 ayat (1) jo 106 (3) jo 48 (2) (3).

Baca juga: VIRAL Kisah Wanita Diberi Hadiah 100 Ekor Bebek dari Kekasih Bulenya, Sudah 3 Tahun Lebih Pacaran

Baca juga: Viral Aksi Komplotan Copet di Lift, Gondol HP Rp 18 Juta, Pelaku Diciduk, Modus Ajak Ngobrol Korban

Sehingga mereka menyita kendaraan sebagai barang bukti.

Sedangkan pengendara dan penumpang tidak dilakukan penahanan.

"Tidak, kami lakukan penilangan saja," ungkapnya.

Berita Rekomendasi

Untuk itu, Widarto berharap untuk masyarakat tidak melakukan aksi serupa dan mematuhi aturan lalu lintas yang ada.

(Tribunnews.com/Endra Kurnaiwan)(TribunSolo.comFristin Intan Sulistyowati)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas