Penemuan 'Wajan' Raksasa Berdiameter 2,5 Meter Gegerkan Bantul, Diduga Digunakan untuk Pengairan
Benda itu ditemukan di kedalaman sekitar 3 meter dan benda tersebut diangkat menggunakan ekskavator
Editor: Eko Sutriyanto
Laporan Wartawan Tribun Jogja Santo Ari
TRIBUNNEWS.COM, BANTUL - Penemuan benda asing seperti wajan dengan ukuran besar bikin geger warga Padukuhan Kretek, Kalurahan Jambidan, Kapanewon Banguntapan.
Benda itu ditemukan saat petugas ekskavator melakukan penggalian pada Selasa (31/8/2021) sore kemarin.
Warga yang penasaran akan temuan wajan raksasa tersebut berdatangan untuk melihat.
Dari pantauan Tribunjogja.com, sehari setelah ditemukan atau pada Rabu (1/9/2021) masih banyak warga yang berkerumun untuk sekedar melihat penampakan wajan raksasa dan swafoto.
Sri Mulyadi, petugas yang mengoperasikan ekskavator mengungkapkan bahwa area tersebut akan dibangun lapangan.
Dirinya pun mulai menggali tanah menggunakan alat berat dan menemukan benda asing tersebut sekitar pukul 15.00 WIB.
Baca juga: UPDATE Kasus Sate Beracun di Bantul: Pria Pemberi Ide Diburu Polisi, Tersangka Jalani Tes Kejiwaan
Benda itu ditemukan di kedalaman sekitar 3 meter.
Karena besarnya benda tersebut, dan tidak mungkin mengangkatnya dengan tenaga manusia, maka benda tersebut diangkat menggunakan ekskavator.
"Harus pakai alat ngangkatnya, alhamdulillah wajannya gapapa.
Itu ditemukan sekitar pukul 15.00, mulai gali dan bisa naik sekitar pukul 18.00," ujarnya.
Edi Utama, warga setempat yang ditemui di lokasi penemuan mengatakan bahwa dari cerita orang tuanya, dulu area tersebut dimanfaatkan sebagai tempat penampungan air.
Dan wajan tersebut lah yang digunakan untuk menampung air.
Namun area tersebut terbengkalai dan sejak kecil dirinya pun tak mengetahui bagaimana wujud wajan yang diceritakan oleh orang tuanya.