Merasa Terpojok Atas Pembunuhan di Subang, Istri Muda Yosef 'Puasa' Bicara Hingga Kasus Terungkap
Pemeriksaan intensif dilakukan karena ada dugaan wanita ini memiliki keterangan terkait dengan pemeriksaan kepolisian.
Editor: Hendra Gunawan
Selama kasus Subang diselidiki pun Mimin memang tampak bungkam meski untuk menjawab tuduhan publik tersebut.
Baca juga: Yosef dan Istri Muda Kembali Datangi Polres Subang
Mimin pun hanya berbicara melalui kuasa hukumnya tersebut.
Seperti yang pernah dilakukan sejumlah awak media untuk menemui Mimin sebelumnya.
Media terlihat kesulitan saat menemui Mimin di kediamannya di Subang, Jawa Barat.
Dari tayangan tvOneNews yang berusaha mewawancara dengannya beberapa waktu lalu, Mimin menolaknya.
Mimin langsung meminta awak media untuk berbicara kepada kuasa hukumnya.
Saat ditanya apakah Mimin tak ingin menanggapi kasus Subang tersebut, Mimin langsung menolaknya.
Namun, Mimin langsung menjelaskan dirinya akan angkat bicara setelah pelaku diungkap.
“Enggak ada, nanti kalau ada pelakunya tertangkap baru saya mau,” ujar Mimin.
Tanggapan Kuasa Hukum
Kuasa Hukum Yosef dan Mimin, Rohman Hidayat sempat mengutarakan keluhan kliennya karena merasa tersudutkan atas kasus Subang tersebut.
Baca juga: Kakak Korban Pembunuhan di Subang Buka Suara Soal Perilaku Istri Kedua Yosef
Rohman melihat berseliweran isu-isu berita liar di media sosial membuat beban bagi kliennya Yosef dan Mimin.
Spekulasi liar bermunculan seputar kasus perampasan nyawa Amalia Mustika Ratu (24) dan ibunya, Tuti di Kabupaten Subang.
Amalia dan Tuti ditemukan tewas di dalam bagasi Toyota Alphard yang diparkir di rumahnya di Kampung Ciseuti Des Jalan Cagak Kecamatan Jalan Cagak Kabupaten Subang pada 18 Agustus 2021.