5 Pemuda di Palembang Tega Rampok Teman Sendiri, Pelaku Jual HP Korban untuk Pesta Miras
Kasus perampokan terjadi di Kota Palembang, Sumatera Selatan. korbannya adalah permuda 20 tahun bernama M Ikbal. Sedangkan pelakunya 5 temannya.
Editor: Endra Kurniawan
TRIBUNNEWS.COM - Kasus perampokan terjadi di Kota Palembang, Sumatera Selatan.
Diketahui yang menjadi korbannya adalah permuda 20 tahun bernama M Ikbal.
Sedangkan pelakunya berjumlah 5 orang.
Mereka adalah teman dari korban sendiri.
Para pelaku menggondol HP korban kemudian dijual untuk pesta miras.
Baca juga: Viral di Media Sosial, Polisi Tangkap Perampok yang Sekap Wanita di Parkiran Pusat Perbelanjaan PIK
Kapolsek Seberang Ulu I, Kompol Farizon membenarkan kasus ini.
Kejadian berawal dari keenam orang ini sedang nongkrong di depan sebuah pabrik di Seberang Ulu I sekitar pukul 00:10 WIB pada Senin (20/9/2021) lalu.
Pelaku tiba-tiba menuduh korban mengambil handphone milik temannya yang lain.
Korban yang saat itu sedang memegang handphone, bersikeras bahwa barang yang ia pegang adalah miliknya sendiri.
Kelima pelaku yang terus menekan korban akhirnya merampas dan menodongkan senjata api jenis air soft gun untuk menggertak korban.
"Tersangka Rian mengeluarkan senpi dan menembak ke arah atas untuk menakut-nakuti korban. Sedangkan Kuyung langsung merampas handphone korban, " kata Farizon, Selasa (28/9/2021).
Tak sampai disitu, pelaku AR (DPO) menusuk bagian belakang tubuh korban menggunakan sebuah pisau.
Korban yang ketakutan dan terluka meninggalkan lokasi kejadian, sedangkan lima orang tersangka berhasil kabur.
Tiga orang tersangka lainnya AR, JN dan YD saat ini masih berstatus DPO dan dalam pengejaran Polsek SU I.
Baca juga: Pria di Tangerang Rampok Mantan Teman Kerja, Mobil & Uang Puluhan Juta Rupiah Digasak, Motif Dendam
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.