Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Selain Aksi Viral Panjat Tugu dan Berjoget, 3 Puncak Merbabu Juga Jadi Sasaran Vandalisme Pendaki 

Tak hanya ulah perbuatan tidak terpuji pendaki viral yang memanjat tugu puncak, Ternyata masih banyak terjadi vandalisme di puncak Merbabu.

Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Selain Aksi Viral Panjat Tugu dan Berjoget, 3 Puncak Merbabu Juga Jadi Sasaran Vandalisme Pendaki 
Instagram @btn_gn_merbabu
Tangkapan layar prilaku pendaki tidak bertanggung jawab memanjat tugu Gunung Merbabu. 

Kasubag TU BTNGMb, Johan Setiawan mengatakan telah menerjunkan tim untuk mencari informasi ketiga orang yang diduga melakukan aksi panjat tugu puncak gunung Merbabu ini.

“Dia (terduga pemanjat tugu) masuknya lewat mana sedang kita dalami,” ujar Johan.

Penelusuran tiga orang terduga itu dilakukan melalui pengecekan pendaftaran pendakian melalui jalur Tekelen yang masuk wilayah Semarang.

Pendaftaran pendaki melalui sistem booking online. 

Jadi, petugas juga akan melacak para pendaki tersebut melalui sistem yang ada.

Namun, jika ternyata para pendaki itu tidak melalui jalur resmi, akan lebih menyulitkan pencarian.

“ Saat ini, dari lima jalur pendakian Merbabu, hanya jalur Tekelan yang dibuka. Pembukaan jalur ini merupakan uji coba,” ujar Johan.

Sabana di Jalur Pendakian Gunung Merbabu
Sabana di Jalur Pendakian Gunung Merbabu (Kompas.com/Anggara Wikan Prasetya)
Berita Rekomendasi

Namun, jika ternyata ketiga pendaki itu melakukan pendakian melalui jalur yang belum dibuka, maka dapat dikenakan sanksi sebagaimana diatur dalam undang-undang nomor 5 tahun 1990 konservasi sumberdaya alam hayati dan Ekosistemnya.

"Jika Dia masuknya lewat jalur yang belum dibuka, maka pendaki itu terancam paling lama 5 tahun dan denda paling banyak 100 juta," katanya.

Lebih jauh dari itu, yakni masalah etika pendaki.

Dimana , tugu tersebut merupakan aset negara yang dibangun dengan susah payah selama berbulan-bulan dengan tujuan sebagai monumen penanda bagi pendaki jika telah mencapai puncak Gunung Merbabu.

"Selama PPKM kemarin tugu tersebut juga baru saja diperbaiki supaya bisa memberi manfaat yang lebih awet bagi para pendaki," terangnya.

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Ternyata Tak Hanya Aksi Panjat Tugu, di Puncak Gunung Merbabu Banyak Pendaki Tega Corat-coret

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas