Juru Parkir Emosi Tak Dikasih Uang, Nekat Ludahi dan Tampar Emak-emak, Polisi Turun Tangan
Aksi si juru parkir berinisial SL menampar dan meludahi seorang emak-emak di Pajak Palapa, Medan, viral di media sosial.
Editor: Willem Jonata
TRIBUNNEWS.COM - Juru parkir berinisial SL dan seorang emak-emak di Pasar Tradisional, Pajak Palapa, Medan, terlibat keributan.
Bahkan dalam video yang viral di media sosial itu, si juru parkir meludahi dan menampar emak-emak tersebut.
Si juru parkir emosi karena tak mendapat uang parkir dari emak-emak.
Karena perbuatannya, si juru parkir diamankan pihak berwajib.
"Pelaku sudah diamankan," ucap Kapolsek Medan Barat Kompol Ruzi Gusman kepada Tribun Medan, Selasa (30/11/2021).
Baca juga: Rebutan Lahan Parkir, PP dan FBR Bentrok di Pasar Lembang Tangerang, 5 Orang Jadi Tersangka
Baca juga: Dianiaya Anak Kandung, Orangtua Enggan Lapor Polisi, Pilih Rehabilitasi Anaknya yang Kecanduan
Pelaku, kata Kompol Ruzi, akan diberikan pembinaan agar tidak mengulangi perbuatannya.
"Kita juga mengarahkan jukir tersebut untuk meminta maaf kepada masyarakat luas dan secara khusus kepada korban," lanjutnya.
Sebelumnya, video SL beredar di sosial karena menampar dan meludahi ibu-ibu tersebut. Diketahui kejadian tersebut beredar di media sosial pada Senin (29/11/2021).
Terlihat jukir itu memakai topi dan menghampiri mak-mak dan terjadilah adu mulut. Bahkan keduanya melayangkan kata-kata tak mengenakkan.
"Siapa kau rupanya," teriak jukir dengan nada tinggi.
Baca juga: Ingin Tenang, Mimin Istri Muda Yosef Singgung Pelaku, Harap Kasus Pembunuhan Subang Cepat Terungkap
Tak gentar dengan intimidasi jukir, wanita tersebut juga membalas perkataan jukir dengan kata-kata yang kasar.
"Gak dikasih (uang parkir) kok marah kau," tegas mak-mak.
Terakhir, jukir yang emosi malah meludahi emak-emak tersebut tepat di wajahnya.
Wanita itu spontan membalas dengan mengayunkan tangan ke wajah jukir, sebelum mendarat ke wajahnya, sang jukir menampar korban.
Usai menampar korban, jukir tersebut lalu pergi meninggalkan korban. (cr8/tribun-medan.com)
Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul Ludahi dan Tampar Emak-emak di Pasar, Juru Parkir Ini Ditangkap Polisi
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.