Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pemkab Lumajang Percepat Pembangunan Hunian Sementara Bagi Korban Erupsi Gunung Semeru

Huntara dibangun lebih dulu agar penyintas erupsi Gunung Semeru bisa segera meninggalkan posko pengungsian, sebelum bangunan rumah permanen selesai.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Pemkab Lumajang Percepat Pembangunan Hunian Sementara Bagi Korban Erupsi Gunung Semeru
Tribun Jatim Network/Tony Hermawan
Bupati Lumajang, Thoriqul Haq saat meninjau lahan relokasi hunian baru (huntara) untuk penyintas erupsi Gunung Semeru di kawasan Perhutani, Desa Sumbermujur, Kecamatan Candipuro, Lumajang, Kamis (23/12/2021). 

Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Tony Hermawan

TRIBUNNEWS.COM, LUMAJANG - Pemerintah Kabupaten Lumajang mempercepat pembangunan hunian sementara (huntara) bagi korban terdampak erupsi Gunung Semeru.

Saat ini tengah dilakukan pengerjaan pemadatan tanah lahan relokasi hunian baru untuk penyintas erupsi Gunung Semeru di kawasan Perhutani, Desa Sumbermujur, Kecamatan Candipuro, Lumajang, Jawa Timur.

Sejumlah anggota TNI Angkatan Darat dari satuan Zoni Tempur terus bekerja lembur setiap harinya.

Bupati Lumajang, Thoriqul Haq mengatakan, lahan relokasi di sana disiapkan 81 hektare.

Selanjutnya, 2.975 hunian sementara (huntara) akan dibangun secara bertahap. Hingga sekarang sudah sekitar 25 hektare lahan yang sudah dilakukan pemadatan tanah.

"Target kami besok atau lusa sudah 40 hektare. Sehingga dari lahan 40 hektare itu sudah ada beberapa lahan yang bisa dimulai untuk mendirikan huntara (hunian sementara)," kata Bupati Thoriqul Haq, Kamis (23/12/2021).

Berita Rekomendasi

Bupati Thoriqul Haq menjelaskan, setelah huntara berdiri, pihaknya akan menggarap pembangunan hunian tetap.

Huntara dibangun lebih dulu, tujuannya agar penyintas erupsi Gunung Semeru bisa segera meninggalkan posko pengungsian, sebelum bangunan rumah permanen selesai didirikan.

"Kami berkeinginan secepatnya masyarakat di pengungsian itu bisa segera pindah di huntara," ujarnya.

Proses pembangunan huntara diperkirakan memakan waktu selama 2 bulan.

Baca juga: Mengintip Aksi Askar Kauny di Semeru, Turunkan Tim SAR untuk Bantu Evakuasi Hingga Recovery

Sementara dana pembangunan huntara berasal dari para donatur.

Untuk mempercepat pembangunan huntara, Pemkab Lumajang membuka kesempatan kepada pihak lain untuk turut membangun huntara.

"Saya juga ingin menyampaikan kepada masyarakat bila yang berkeinginan membantu pembangunan huntara, silakan. Kami sudah ada konsepnya, sudah terencana, anggarannya juga sudah kita putuskan per 1 unit Rp 10 juta," ujarnya.

Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Pemadatan Lahan Relokasi Penyintas Erupsi Gunung Semeru Terus Dikebut, Huntara Segera Dibangun

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas