Viral Video 2 Siswi SD di Binjai Berduel, Dipicu Saling Ejek di Facebook
Video yang memperlihatkan dua siswi SD di Kota Binjai, Sumatera Utara, terlibat perkelahian viral di media sosial.
Editor: Endra Kurniawan
Dirinya juga sudah meminta orang yang menyebar video itu untuk datang ke kantornya.
"Hari ini, yang menyebarluaskan video itu, sudah saya panggil ke kantor. Tidak ada permasalahan sebenarnya, keduanya berteman," jelasnya.
Pria yang karib disapa Baros ini mengatakan, pihaknya akan memantau aktivitas keduanya melalui media sosial selama sebulan.
Baca juga: Viral Kasus Remaja 14 Tahun Diculik, Dirudapaksa dan Dijual di MiChat, 3 Pelaku Diamankan
Bilamana dalam sebulan masih terjadi hal tersebut, akan dilayangkan surat teguran terhadap masing-masing orang tua.
"Kita akan terus pantau mereka selama 1 bulan, atau pun bisa lebih untuk melihat mereka sudah berubah atau belum. Dan saya berharap kepada orang tua, agar memantau setiap anak yang menggunakan gadget," katanya.
Ia berharap, kepada masing-masing orang tua dapat memberikan informasi kepada anaknya agar tidak terlalu berlebihan bermain gadget.
Sebab, gadget dapat membuat perilaku anak berubah, lantaran konten-konten didalamnya tidak layak sepenuh diterima.
Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul DUH, Dua Bocil Perempuan di Kota Binjai Terekam Saling Jambak dan Tendang Gegara Ini
(Tribun-Medan.com/Satia)