Pamit Jaga Kebun, Petani di Banyuasin Ditemukan Tewas Tergeletak Keesokan Harinya, Istri Syok
Seorang petani karet di Banyuasin, Sumatera Selatan ditemukan tewas di kebunnya. Jasad korban pertama kali ditemukan oleh istrinya.
Editor: Nanda Lusiana Saputri
TRIBUNNEWS.COM - Seorang petani karet di Banyuasin, Sumatera Selatan ditemukan tewas di kebunnya.
Korban bernama Harun (38) ditemukan sudah dalam keadaan tak bernyawa pada Selasa (4/1/2022).
Adapun lokasinya berada di Desa Tanjung Agung, Kecamatan Banyuasin III, Kabupaten Banyuasin.
Jasad korban pertama kali ditemukan oleh istrinya, Evi Susanti.
Sebelum ditemukan tewas, korban sempat pamit ke sang istri hendak menjaga kebun.
Evi Susanti yang curiga karena tak melihat suaminya pulang sehingga berinisiatif mendatangi kebun bersama orangtuanya.
Setelah dua jam berkeliling di kebun karet yang luasnya lebih kurang dua hektare, akhirnya Evi menemukan sang suami sudah tergeletak tak bernyawa.
Baca juga: Purnawirawan Polisi Ditemukan Tewas di Trotoar Sudinhub Jaksel, Sempat Didatangi Debt Collector
Baca juga: 3 Hari Menghilang, Nenek Darti Ditemukan Tewas di Pintu Bendung Gerak Serayu Banyumas
Saat ditemukan sang suami sudah tak bernyawa, Evi sempat tak bisa berbuat apa-apa dan syok.
Sementara orangtuanya langsung memberitahu keluarga dan tetangga, bila Tomi Harun ditemukan sudah tidak bernyawa.
"Akhir-akhir ini, karet yang ditampung dari batang sering hilang dicuri orang. Makanya, semalam, dia ini memutuskan menjaga di kebun. Jangan sampai kembali di curi orang," ujar Evi sambil meneteskan air mata ketika ditemui di lokasi kejadian.
Evi menuturkan sebelum berangkat untuk menjaga kebun karet yang sering kemalingan itu, Tomi sempat berpamitan dengan sang istri.
Semalaman, Tomi menjaga kebun karet miliknya agar getah karet yang sudah disadap tidak lagi di curi orang.
Namun, saat pagi Evi dan orangtuanya yang datang ke kebun karet untuk mengambil getah karet yang sudah disadap tidak melihat korban Tomi.
Sehingga, diputuskan untuk mencari korban di sekitar kebun karet.
Baca juga: Detik-detik Siswi SMA di NTT Tewas Diterkam Buaya, Korban Diserang saat Ambil Air di Sungai