Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Anggota Polres Karanganyar Meninggal akibat Kecelakaan Saat Mengejar Target Pelaku Narkoba

Almarhum telah berulang kali menerima penghargaan karena berhasil membongkar kejahatan narkoba di Kabupaten Karanganyar.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Anggota Polres Karanganyar Meninggal akibat Kecelakaan Saat Mengejar Target Pelaku Narkoba
Istimewa Polres Karanganyar
Jenazah Aiptu Wawan Yulianto, anggota Satnarkoba Polres Karanganyar gugur saat bertugas di rumah duka, Badran Baru, Ngablak, Papahan, Karanganyar, Kamis (27/1/2022). 

Laporan Wartawan TribunSolo.com, Mardon Widiyanto

TRIBUNNEWS.COM, KARANGANYAR - Aiptu Wawan Yulianto meninggal dunia saat bertugas. Saat itu Aiptu Wawan Yulianto tengah mengejar pelaku narkoba di Karanganyar.

Dedikasi Aiptu Wawan Yulianto tidak perlu dipertanyakan lagi dalam menangani kasus narkoba di Karanganyar.

Dia dikenal sebagai sosok yang sudah banyak membongkar kasus narkoba di Karanganyar.

Dia juga selalu bertindak cepat saat mendengar informasi adanya peredaran narkoba.

Aiptu Wawan meninggal karena mengalami kecelakaan saat hendak menangkap pengedar narkoba di wilayah Kabupaten Karanganyar.

Kasi Humas Polres Karanganyar AKP Agung Purwoko, mengatakan anggota Satuan Reserse Narkoba meninggal saat tugas yaitu Aiptu Wawan Yulianto.

Baca juga: Pecandu Narkoba di Kerangkeng Rumah Bupati Langkat Dipekerjakan dengan Dalih Pembinaan

Berita Rekomendasi

"Anggota kami dari narkoba meninggal dunia saat bertugas, almarhum mengalami kecelakaan," ucap Agung kepada TribunSolo.com, Kamis (27/1/2022).

Agung mengatakan Aiptu Wawan saat itu bersama rekannya hendak mengecek informasi adanya peredaran narkoba di sekitar wilayah Jaten.

Aiptu Wawan dan rekannya saat itu menggunakan sepeda motor Yamaha Mio langsung menuju ke lokasi dimana akan ada transaksi.

Dia mengatakan, Aiptu Wawan menemukan posisi target serta membuntuti target.

Namun target menyadari kehadiran polisi dan berusaha melarikan diri.

"Aiptu Wawan yang saat itu mengendarai sepeda motor, langsung memacu kendaraan mengejar target, sempat terjadi kejar-kejaran antara almarhum dengan target, namun saat pengejaran sepeda motor yang digunakan pengejaran mengalami kecelakaan," ujar Agung.

Agung mengatakan korban langsung dibawa ke RS Dr Moewardi Surakarta untuk mendapatkan penanganan.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas