Nenek di Majalengka Diculik, Perhiasan Senilai Rp 120 Juta Raib, Foto Terduga Pelaku Tersebar
Kasus penculikan terjadi di Kabupaten Majalengka, Jawa Barat.Korbannya nenek berusia 86 tahun yang kehilangan perhiasan senilai Rp 120 juta.
Penulis: Endra Kurniawan
Editor: Sri Juliati
Ia menyebut, korban memiliki kebiasaan sering jalan-jalan di sekitar rumah dan suka duduk di pinggir jalan dan terbiasanya menggunakan gelang kalung.
Termasuk pada hari kejadian Hj Imoh diculik.
Sementara lokasi kejadian persisnya berada di depan TK Ma'arif Terminal Gunung Rajagaluh.
Baca juga: Niat Menolong Remaja Perempuan Berujung Membunuh, Pelaku: Cewek Itu Perasaan Aku Mau Diculik
Deden melanjutkan penjelasannya, selama dibawa dalam mobil, korban diminta melepaskan perhiasannya.
"Selama di jalan, juga katanya Nenek diberi makan dan diminta mencopot perhiasannya yang digunakannya," katanya.
Deden pun bersyukur, meski kehilangan harta benda, sang nenek pulang dalam keadaan selamat.
Akibat kejadian ini, korban mengalami kerugian sekitar Rp 120 juta jika dirupiahkan baik dari gelang maupun kalung seberat 160 gram.
Foto terduga pelaku tersebar di medsos
Tetangga Hj Imoh bernama Khotimah bahkan sempat memfoto terduga pelaku yang menculik korban.
Aksi Khotimah karena dirinya merasa curiga saat korban masuk dalam mobil yang tak dikenal.
"Itu pikir saya mak haji mau dibawa kemana pagi-pagi, tapi orangnya pakai masker gak tau siapa. Saya tahu kalau itu mak haji imoh, kemudian dimasukkan ke mobil di deket sekolah."
"Langsung masuk aja mak hajinya. Pas masuk lama pintu mobilnya masih kebuka terus orang yang ngegandeng mak hajinya di luar teleponan aja, lama kira-kira 10-15 menit gitu gak langsung berangkat," ucapnya.
Foto dari ponsel Khotimah foto-foto terduga pelaku dan mobil yang digunakan tersebar di media sosial Facebook.
Baca juga: Bocah di Playen Gunungkidul Mengaku Nyaris Jadi Korban Penculikan
Polisi turun tangan