Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

PROFIL Briptu Reynaldo Kamea, Suami Briptu Christy yang Sempat Jadi DPO, Beri Pengakuan Istrinya

Inilah sosok dan profil Briptu Reynaldo Kamea, suami Briptu Christy, polwan asal Polresta Manado yang sempat menjadi DPO.

Penulis: Sri Juliati
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in PROFIL Briptu Reynaldo Kamea, Suami Briptu Christy yang Sempat Jadi DPO, Beri Pengakuan Istrinya
Kolasetribunmanado/Foto handover
Briptu Christy Triwahyuni Cantika Sugiarto (kiri) dan suaminya, Briptu Reynaldo Kamea (kanan) Artikel ini telah tayang di TribunManado.co.id dengan judul Pantas Briptu Reynaldo Tetap Dukung Apapun Sanksi yang Akan Diterima Briptu C, Ternyata Ini Sebabnya, https://manado.tribunnews.com/2022/02/09/pantas-briptu-reynaldo-tetap-dukung-apapun-sanksi-yang-akan-diterima-briptu-c-ternyata-ini-sebabnya?page=all. Penulis: Indry Panigoro | Editor: Indry Panigoro 

Menurut dia, istrinya memang tidak berani sendirian.

Ia menuturkan, sejak kecil Briptu Christy hidup dalam keluarga broken home.

"Karena beliau (istri saya) dari kecil keluarga atau orangtuanya sudah tidak sama-sama, dari kecil broken home."

"Jadi mentalnya ya bedalah kan siap orang menyikapi masalah," katanya.

Sebut Video Asusila Hoax

Saat kabar menghilangnya Briptu Christy mencuat, media sosial juga dihebohkan dengan beredarnya video asusila yang diduga mirip dengan Briptu Christy.

Reynaldo Kamea pun langsung menepis video asusila yang dikait-kaitkan dengan istrinya tersebut.

BERITA REKOMENDASI

"Itu tidak benar, itu hoax. Masyarakat jangan mudah percaya."

"Sebelumnya saya selalu bersama dan berkomunikasi dengan istri saya, tidak ada video seperti itu," kata Briptu Reynaldo.

Reynaldo pun menyesalkan adanya pemberitaan soal istrinya desersi dikarena adanya video asusila.

"Itu tidak benar. Pemberitaan hanya berasumsi sendiri dan tidak mencari informasi yang pasti," sesalnya.

Siap Terima Sanksi untuk Istrinya


Terkait dengan status desersi Briptu Christy oleh Polda Sulut, Briptu Reynaldo mengatakan pasrah dan siap mendukung semua proses di Polda Sulut.

"Apapun yang terjadi saya terima, apakah nanti ada pemecatan kepada istri, saya tetap menerima."

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas