Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kota Tangerang Selatan Diminta Kebut Vaksinasi Covid-19 bagi Lansia

Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Fadil Imran menargetkan seribu dosis vaksin covid-19 untuk didistribusikan pada wilayah Kota Tangerang Selatan

Editor: Erik S
zoom-in Kota Tangerang Selatan Diminta Kebut Vaksinasi Covid-19 bagi Lansia
covid19.go.id
Ilustrasi Vaksinasi Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Fadil Imran menargetkan seribu dosis vaksin covid-19 untuk didistribusikan pada wilayah Kota Tangerang Selatan dalam beberapa hari ke depan. 

TRIBUNNEWS.COM, SERPONG UTARA - Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Fadil Imran menargetkan seribu dosis vaksin covid-19 untuk didistribusikan pada wilayah Kota Tangerang Selatan dalam beberapa hari ke depan.

Hal itu disampaikannya saat meninjau keberlangsungan kegiatan vaksinasi covid-19 di kawasan Alam Sutera, Serpong Utara, Kota Tangsel.

"Satu hari 1.000 (penyuntikan vaksin covid-19-red) yang dilaksanakan di beberapa titik," kata Fadil saat ditemui Wartakotalive.com di lokasi, Serpong Utara, Kota Tangsel, Sabtu (12/2/2022).

Fadil menuturkan target tersebut lebih diprioritaskan kepada mereka penerima vaksin terkategori lanjut usia (lansia).

Baca juga: Beberapa Negara Telah Longgarkan Prokes, Bagaimana Indonesia, Ini Kata Jubir Vaksinasi Covid-19

Sebab, kata ia saat ini wilayah Kota Tangsel masih tergolong rendah dalam pencapaian dosis vaksinasi bagi lansia.

"Tangsel ini vaksinasi lansia dosis 1 sudah sampai 70,4 persen. Kemudian dosis kedua sekitar 59 persen, ada tersisa sekitar 10.000 yang harus mendapatkan dosis lengkap, ini yang kita kejar lansia," ungkapnya.

Fadil menerangkan target tersebut dilakukan dalam rabgka percepatan program kekebalan massal.

Baca juga: UPDATE Capaian Vaksinasi Covid-19: Dosis Lengkap 135 Juta, Booster 6 Juta

BERITA REKOMENDASI

Pasalnya, kelompok lansia tergolong rentas tertular infeksi covid-19 di tengah kembali melonjaknya kasus konfirmasi positif.

"Mengapa lansia karena sesuai dengan data yang kita terima dari rumah sakit memang mereka rentan berisiko kelompok yang memang kita lindungi lebih maksimal," pungkasnya. (Rizki Amana)

Artikel ini telah tayang di Tribuntangerang.com dengan judul KAPOLDA Metro Jaya Minta Wilayah Kota Tangerang Selatan Kebut Vaksinasi Covid-19 bagi Lansia

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas