POPULER Regional: Sosok Polisi yang Tewas saat Ikut Ritual | Kepala BIN Papua Meninggal Dunia
Berita populer regional dalam 24 jam terakhir. Sosok polisi yang tewas saat ikut ritual di Pantai Payangan hingga Kepala BIN Papua meninggal dunia.
Penulis: Nanda Lusiana Saputri
Editor: Whiesa Daniswara
Almarhum ikut ritual yang diselenggarakan kelompok Tunggal Jati Nusantara, Jember.
Semasa hidup Bripda Febriyan Duwi adalah anggota Polsek Pujer, Bondowoso.
Pangkatnya adalah bintara.
2. 6 Fakta Pria Bantul Kembali Jual Perabotan Milik Ibunya, Kompor yang Dijual Ternyata Bantuan Bupati
Satuan Reskrim Polres Bantul akhirnya menetapkan tersangka kepada Dwi Rahayu Saputro (24), anak dari Paliyem atas kasus pencurian dalam keluarga.
Paliyem, warga Padukuhan Paten, Kalurahan Srihardono Kapanewon Pundong melaporkan kembali anaknya ke Polres Bantul pada Jumat (11/2/2022) petang.
Kasat Reskrim Polres Bantul AKP Archye Nevada menyatakan berdasarkan laporan Paliyem tersebut, pihaknya bersama Bhabinkamtibmas Polsek Pundong serta warga sekitar mengamankan Dwi pada hari Minggu (13/2/2022) kemarin.
Saat itu, Dwi tengah pulang ke rumahnya.
AKP Archye Nevada mengatakan, saat mengamankan pelaku, polisi juga mendapati pacar dari yang diduga pelaku tersebut sehingga ikut bawa ke kantor untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Baca juga: Cerita Korban Selamat Ritual Maut di Pantai Payangan Jember: Dua Kali Ombak Besar Menerjang
Baca juga: Gondol Rp 845 Juta Milik Perusahaan, Karyawan Pemasaran Oli di Banyumas Diciduk, Modus Order Fiktif
3. Ayah di Tanah Bumbu Tega Nodai Anak Tirinya yang Masih Remaja, Pelaku Beraksi Puluhan Kali
Kasus seorang ayah tega menodai anak tirinya terjadi di Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan.
Diketahui yang menjadi pelakunya pria berinisial SN.