Bermula dari Sakit Gigi, Ketua Komisi I DPRD Bali dari Fraksi PDIP Mengembuskan Napas Terakhir
Suasana duka menyelimuti rumah Ketua Komisi I DPRD Provinsi Bali, I Nyoman Adnyana di Desa Sekaan, Kintamani Bangli, Minggu (20/2).
Editor: cecep burdansyah
Dia mengharapkan keluarga yang ditinggalkan selalu tabah dan mengikhlaskan kepergian almarhum. Terlebih Rai Warsa dan rekannya di komisi mengaku telah mengetahui almarhum sebelumnya punya riwayat sakit jantung.
"Sebelumnya beliau memang sering bilang check up. Namun saat kunjungan kerja beberapa minggu terakhir ini sudah tidak pernah ikut. Kalau ketemu juga jarang, karena saat sidang sekarang anggota daring dan yang luring hanya ketua komisi dan ketua fraksi saja," imbuh Rai Warsa.
Kasubag Humas RSUP Sanglah, Dewa Ketut Kresna mengatakan politisi asal Bangli tersebut meninggal pukul 18.52 Wita. Dan meninggal karena sakit jantung. Jenazahnya masih dititipkan di Forensik RSUP Sanglah, Denpasar.
Sebelumnya ia dirawat di ICU Pelayanan Jantung Terpadu RSUP Sanglah sejak 10 Februari 2022 lalu dan meninggal di Ruang ICU tersebut.
Ketika ditanya apakah beliau juga terpapar Covid-19, Dewa mengatakan, Nyoman Adnyana tidak meninggal karena Covid-19 namun karena sakit Jantung.
"Bukan Covid-19, sakit jantung beliau," tutupnya. (mer/gil/sar)
Baca juga: Sedang Nyaman di Jerman, Habibie Dipanggil Soeharto dan Mendarat Saat Jakarta Membara (1)