Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kreatif, Pria Ini Daur Ulang Paper Bag McD & Starbucks Jadi Tas Mewah, Kontennya Viral di Instagram

Konten upcycle atau daur ulang barang yang diunggah oleh akun Instagram @wiralagabae menjadi viral di Instagram.

Penulis: Faryyanida Putwiliani
Editor: Miftah
zoom-in Kreatif, Pria Ini Daur Ulang Paper Bag McD & Starbucks Jadi Tas Mewah, Kontennya Viral di Instagram
Instagram/@wiralagabae
Foto Wira dan karya upcycle-nya. 

"Cuma pas aku punya niat untuk aku videoin, aku dokumentasi, aku posting di sosial media itu mungkin sekitar satu tahun setengah ini," kata Wira kepada Tribunnews.com, Rabu (14/4/2022).

Lebih lanjut Wira menuturkan, untuk produk upcycle yang dibuatnya, biasanya ia lebih fokus untuk membuat tas.

Namun kadang ia juga membuat produk fashion lainnya seperti topi, baju atau vest.

"Untuk produk-produk yang aku buat Upcycle aku lebih concern ke ini si tas, tapi kadang juga bikin semacam topi, baju atau vest atau yang berhubungan dengan dunia fashion si," terang Wira.

Baca juga: Viral Momen Ibu Bernegosiasi Saat Anak Tak Mau Makan, Banjir Pujian Netter: Parenting-nya Keren

Banyak Orang Tertarik dan Ingin Membeli Barang Upcycle Karya Wira

Pria asal Sidoarjo, Jawa Timur ini mengaku telah membuat banyak karya upcycle, tapi ia tidak tahu jumlah persisnya berapa karya yang ia buat.

Karena biasanya setelah ia mengunggah karya upcycle-nya di Instagram, banyak netizen yang tertarik dan ingin membeli.

Berita Rekomendasi

Namun Wira hanya akan menjual karyanya jika benar-benar layak untuk dijual.

Biasanya Wira menjual karya-karya upcycle-nya ini dengan cara dilelang melalui akun sosial medianya.

Baca juga: VIRAL Pria Bantu Driver Ojol Dapat Kaki Palsu Gratis, Berawal dari Pesan Minuman

"Kalau untuk hasil barang yang sudah aku bikin aku enggak pernah ngitung, yang pasti banyak. Soalnya kadang aku bikin barang itu aku posting, tapi pasti ada aja netizen yang nanya dijual enggak."

"Kadang itu kalau barangnya misalnya jahitannya bagus, itu bisa aku jual dengan cara melelang. Misal aku ngerjainnya masih ada sedikit kendala atau kurang sempurna itu aku enggak jual, tapi buat aku koleksi sendiri," ungkap Wira.

Wira menyebut, karya upcycle-nya yang paling membuat publik tertarik akhir-akhir ini adalah paper bag McD dan Starbucks yang ia rubah layaknya tas branded Balenciaga dan Dior.

"Terus yang paling dinotice sama netizen si akhir-akhir ini yang tas mcd itu, yang aku buat dari shoping bag atau paper bag McD. Sama yang Starbucks itu yang jadi tas Dior. Kalau McD kan kemarin jadi tas Balenciaga," imbuhnya.

(Tribunnews.com/Faryyanida Putwiliani)

Baca berita lainnya terkait Berita Viral lainnya.

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas