Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Panjang Akal, Penyelundupan Pil Koplo ke Lapas Semarang Dicampur Oseng Tempe, Sayur dan Sambal

Beragam cara ditempun untuk menyelundupkan narkoba ke Lapas Semarang mulai dari dicampur dalam oseng tempe, sayur dan sambal. 

Penulis: Theresia Felisiani
zoom-in Panjang Akal, Penyelundupan Pil Koplo ke Lapas Semarang Dicampur Oseng Tempe, Sayur dan Sambal
ist/dok Lapas Semarang
barang bukri tempe orek yang berisi pil koplo 

TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG - Upaya penyelundupan narkotika dan obat-obatan ke lembaga pemasyarakatan (lapas) di Jawa Tengah masih banyak terjadi.

Seperti yang terjadi baru-baru ini di Lapas Semarang.

Dalam kurun waktu sekira 2 minggu terjadi penyelundupan narkoba, jenis pil koplo.

Modusnya pun beragam mulai dari mencampur pil koplo dalam oseng tempe hingga ke sayuran dan sambal.

Sebelumnya penyelundupan narkoba ke Lapas Semarang pernah terjadi dengan modus melempar bola tenis.

Tak Habis Akal! Pil Koplo Dicampur Oseng Tempe untuk Mengelabui Petugas Lapas Semarang

Ada-ada saja yang dilakukan penghuni Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Semarang.

Berita Rekomendasi

Demi mengonsumsi obat-obatan yang dilarang, beragam cara dilakukan.

Kali ini modus yang dilakukan obat jenis pil koplo dicampur dengan sayur oseng-oseng tempe.

Pil koplo yang telah dicampur oseng tempe tersebut diselundupkan ke Lapas Semarang.

Namun, petugas berhasil menggagalkan upaya penyelundupan ini.

Pasalnya, pil koplo tersebut dihaluskan lalu dicampur dengan oseng tempe dan dikirimkan ke Lapas melalui layanan drive-thru (lantatur).

oseng tempe koplo
barang bukri tempe orek yang berisi pil koplo

Dari keterangan tertulis, ada dua bungkus orek tempe yang sudah dicampur pil koplo.

Kepala Lapas Semarang, Tri Saptono Sambudji menjelaskan, penggagalan itu bermula ketika petugas menerima kiriman barang yang ditujukan untuk warga binaan.

Halaman
1234
Sumber: Tribun Jateng
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas