Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Didatangi 2 Pria Misterius, Gadis ABG di Malang Menghilang, Orang Tua Mengaku Seperti Dihipnotis

Gadis ABG asal Malang, Jawa Timur, menghilang usai didatangi dua pria misterius di rumahnya.

Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Nuryanti
zoom-in Didatangi 2 Pria Misterius, Gadis ABG di Malang Menghilang, Orang Tua Mengaku Seperti Dihipnotis
Women's eNews
Ilustrasi pria misterius. Gadis ABG asal Malang, Jawa Timur, menghilang usai didatangi dua pria misterius di rumahnya, Kamis (12/5/2022). 

TRIBUNNEWS.COM - Pasangan suami istri asal Kabupaten Malang, Jawa Timur, kebingungan lantaran anak gadisnya, NA (15), menghilang usai didatangi dua pria misterius.

Mereka adalah Nasihin dan Rokayeh, warga Dusun Jamberejo, Desa Ringinkembar, Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang.

Buah hati keduanya sudah hilang selama hampir seminggu.

Hilangnya NA bermula saat ia dijemput dua pria misterius pada Kamis (12/5/2022) lalu.

Menurut Kepala Desa Ringinkembar, Subaidi, NA sempat ditawari pekerjaan menjadi asisten rumah tangga (ART) oleh dua pria tersebut.

Ilustrasi
Ilustrasi (net)

Baca juga: Warga Bali Hilang Tergulung Ombak Saat Memancing di Jalur Pelayaran Pelabuhan Benoa

Baca juga: Nenek 72 Tahun di Purbalingga Ditemukan Tewas di Sungai, Sempat Dilaporkan Menghilang dari Rumah

"Awalnya kedua orang itu menemui Nasihin untuk mempekerjakan NA sebagai pembantu rumah tangga dengan gaji Rp2,5 juta per bulan," beber Subaidi, Rabu (18/5/2022), dikutip dari TribunJatim.com.

Lebih lanjut, menurut Subaidi, Nasihin mengaku seakan dihipnotis oleh dua pria itu.

Berita Rekomendasi

Tanpa sadar, Nasihin dan istrinya langsung menyerahkan NA pada pelaku tanpa menanyakan informasi detail.

Terakhir, Nasihin hanya mendapat kabar sang buah hati dibawa terlebih dulu ke Perumahan Araya Kota Malang.

"Nasihin bersama istrinya Rokayeh mengatakan seperti terkena gendam."

"Sehingga menyerahkan anaknya begitu saja tanpa menanyakan detail kontrak kerja dan nomor telepon keduanya," terang Subaidi.

Sudah Dilaporkan ke Polisi

Saat ini, Nasihin dan Rokayeh telah melaporkan hilangnya NA ke Polres Malang.

Kasatreskrim Polres Malang, AKP Donny Kristian Baralangi, membenarkan pihaknya telah menerima laporan itu.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas