Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jadikan Keris Sumenep Sebagai Suvenir G20, Sandiaga: Kita Akan Bumikan Keris ke Kalangan Milenial

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) RI, Sandiaga Salahuddin Uno melakukan ke Desa Wisata Keris Aeng Tongtong, Sumenep.

Editor: Adi Suhendi
zoom-in Jadikan Keris Sumenep Sebagai Suvenir G20, Sandiaga: Kita Akan Bumikan Keris ke Kalangan Milenial
TribunMadura.com/Ali Hafidz Syahbana
Menparekraf RI Sandiaga Uno didampingi Bupati Sumenep Achmad Fauzi saat di wisata Desa Aeng Tongtong Sumenep, Selasa (24/5/2022) 

TRIBUNNEWS.COM, SUMENEP - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) RI, Sandiaga Salahuddin Uno melakukan ke Desa Wisata Keris Aeng Tongtong, Kecamatan Saronggi, Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, Selasa (24/5/2022).

Pada tahun 2014, Desa Keris Aeng Tongtong dinobatkan UNESCO sebagai satu-satunya desa wisata dengan empu keris terbanyak di dunia.

Sandiaga mengatakan bahwa potensi yang ada desa tersebut tidak lepas dari jejak sejarah yang membekas pada produk kriya tersebut.

Pasalnya, keris telah hadir sejak abad ke-19 dan menjadi senjata pamungkas para prajurit kala itu.

Hingga kini keris masih terus dilestarikan masyarakat Desa Aeng Tongtong Sumenep.

Menparekraf pun mendorong keris agar lebih dikenal masyarakat secara luas, khususnya generasi milenial.

Baca juga: Menparekraf Sandiaga Uno Dorong Kepala Daerah Selenggarakan Event Sebagai Daya Tarik Wisata

Hal tersebut diungkapkan Sandiaga setelah dirinya mendengar curahan hati pengerajin keris atau empu perempuan satu-satunya di Sumenep, Ika Arista (31).

Berita Rekomendasi

Empu Ika sapaannya, ingin mengubah citra keris yang terkesan mistis dan kuno agar bisa masuk ke kalangan milenial.

"Karena Kemenparekraf membawahi kriya sebagai subsektor ekonomi kreatif. Jadi kita akan membumikan keris ini ke kalangan milenial sehingga menjadi kekinian," ucap Sandiaga.

Sandiaga Uno saat berbincang dengan empu 112
Sandiaga Uno saat berbincang dengan empu (pembuat keris) perempuan di Sumenep, Ika Arista (31). (Istimewa)

Sandiaga pun memberikan terobosan inovatif untuk mendorong hal tersebut.

Baca juga: Sandiaga Uno: Kedatangan Ozil Akan Tingkatkan Wisatawan dari Eropa dan Timur Tengah

Sandiaga akan mengajak pembuat karakter hero pada film seperti Gundala dan Gatot Kaca untuk mempadukan keris sebagai ikon.

"Kami akan datang ke para pemilik IP Rights tersebut untuk mempromosikan bahwa keris ini adalah bagian dari kekinian juga. Jadi bukan hanya para empu-empu zaman dahulu, tapi sekarang juga sudah ada empu-empu yang SD yang bisa dipadupadankan dengan karakter heroes yang ada di animasi maupun film-film terkini," kata Sandiaga.

Suvenir untuk delegasi di KTT G20

Menparekraf pun berencana menjadikan keris Sumenep sebagai suvenir bagi delegasi yang hadir dalam event KTT G20.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas