Geng Motor Serbu Kampung Aur Medan, Rumah Warga Dihujani Batu
Pelaku penyerangan yang merupakan anggota geng motor ini jumlahnya ada puluhan orang
Editor: Eko Sutriyanto
TRIBUNNEWS.COM, MEDAN - Puluhan anggota geng motor menyerang permukiman warga Kampung Aur, Kecamatan Medan Maimun, Sumatra Utara.
Mereka menghujani rumah dengan lemparan batu.
Kondisi ini sempat membuat warga trauma dan ketakutan.
"Saya enggak sempat lihat (pelakunya), cuma batu sudah turun semua (ke rumah warga)," kata Atun, Senin (13/6/2022).
Atun mengatakan, penyerangan kelompok geng motor ini terjadi sekira pukul 01.00 WIB.
Saat kejadian, Atun sudah berniat untuk keluar rumah namun anaknya melarang, karena khawatir bisa terluka akibat lemparan batu.
Baca juga: Kesal Gara-gara Tak Dibelikan Motor, Suami Tega Bunuh Istri di Bengkulu, Ini Pengakuan Pelaku
"Saya mau keluar, tapi tidak dikasih anak saya, karena takut kena lempar batu," terang Atun.
Senada disampaikan Ahmad.
Menurut Ahmad, pelaku penyerangan yang merupakan anggota geng motor ini jumlahnya ada puluhan.
Ia melihat, ada berkisar 40 motor yang menunggu di Jalan Suprapto, Medan.
"Anak Kampung Aur mau dibegal.
Jadi dia turun dari tangga (sisi sungai)," kata Ahmad.
Ahmad menyebut, warga yang hendak dibegal ada tiga orang.
Dua orang membawa motor turun ke Kampung Aur, satunya lagi menyelamatkan diri ke Jalan Multatuli.
"Anak yang mau dibegal ini dipukul pakai lampu panjang.
Tangannya sampai terluka," kata Ahmad.
Meski aksi bar-bar ini membuat resah masyarakat, tapi warga sekitar belum ada membuat laporan.
Mereka cuma berharap, aparat kepolisian bisa melakukan patroli rutin di wilayah Kecamatan Medan Maimun dan sekitarnya. (tribun-medan.com/Array A Argus)
Artikel ini telah tayang di Tribun-Medan.com dengan judul GAGAL MEMBEGAL, Geng Motor Serang Kampung Aur, Rumah Warga Dihujani Batu