Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ratusan Umat Muslim Gemakan Takbir di Eks Holywings Bogor

Ratusan umat muslim yang tadinya berkumpul di depan tak henti-hentinya bertakbir dan bersalawat di Elvis Cafe dan Resto

Editor: Erik S
zoom-in Ratusan Umat Muslim Gemakan Takbir di Eks Holywings Bogor
TribunnewsBogor.com/Rahmat Hidayat
Ratusan umat Muslim berselawat di areal eks Holywings Bogor, Sabtu (25/6/2022) 

TRIBUNNEWS.COM, BOGOR- Ratusan umat Muslim Bogor Raya mendatangi Elvis Cafe dan Resto, dulunya Holywings Bogor.

Ratusan umat tersebut datang ke Elvis Cafe dan Resto diduga karena ada kaitannya dengan kasus dugaan penistaan agama yang dilakukan oleh Holywings di Jakarta.

Baca juga: Bekas Holywings Bogor Disegel Usai Disidak Bima Arya: Jual Alkohol di Atas 5 Persen, IMB Dibekukan

Tiba di Elvis Cafe dan Resto, massa berselawat kepada Nabi Muhammad SAW.

Pantauan TribunnewsBogor.com, Sabtu (25/6/2022) semenjak pukul 17.00 WIB, ratusan umat muslim ini yang tadinya berkumpul di depan tak henti-hentinya bertakbir dan bersalawat.

Sambil berselawat, ratusan umat muslim Bogor Raya ini memasuki areal depan Elvis Cafe.

"Takbir. Takbir. Allahuakbar. Allahumma sholli ala sayyidina muhammad wa ala ali sayyidina muhamad," ucap ratusan massa.

Namun, tidak berselang lama, ratusan umat muslim ini meninggalkan area Elvis.

Berita Rekomendasi

Sampai selesai, aksi selama kurang lebih satu jam ini, terpantau berjalan lancar.

Baca juga: Wali Kota Bima Arya Segel Cafe Bekas Holywings di Bogor, Temukan Ratusan Miras

Sebelumnya, pada Sabtu (25/6/2022) siang, Forkopminda Kota Bogor yang dipimpin langsung oleh Wali Kota Bogor Bima Arya telah lakukan sidak.

Sidak ini dilakukan untuk meneruskan keresahan masyarakat terkait promo miras yang diduga menistakan agama.

Dalam sidak ini, tidak ditemukan adanya miras yang dijual seperti yang terjadi di Holywings Jakarta.

Baca juga: Holywings di Kota Bogor Sudah Berganti Nama: Ini Penjelasan Satpol PP

Namun, secara tegas Pemkot Bogor menyegel eks Holywings Bogor karena kedapatan menjual minuman keras di atas lima persen.

"Kemudian kami melakukan pengecekan atas izin yang diberikan. Izin yang di berikan ini bukan untuk menjual alkohol di atas 5 persen, tetapi dari pengecekan kami hari ini bersama pak dandim dan pak Kapolresta ini ditemukan alkohol di atas 5 persen rata rata 40 persen. Kami akan segel dalam jangka waktu 14 hari kedepan sekaligus dibekukan IMB nya," kata Bima Arya saat sidak.

Penulis: Rahmat Hidayat

Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Ratusan Umat Muslim Bogor Raya Datangi Eks Holywings Bogor, Suara Takbir dan Salawat Menggema

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas