Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mendagri : Gerakan 10 Juta Bendera Merah Putih di Merauke Tingkatkan Patriotisme dan Nasionalisme

Keberagaman yang telah menjadi keseharian masyarakat, tari-tarian adat Papua kini tidak hanya digelar di Papua tapi juga ditampilkan di daerah lain

Penulis: Reza Deni
Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Mendagri : Gerakan 10 Juta Bendera Merah Putih di Merauke Tingkatkan Patriotisme dan Nasionalisme
ist
Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian bangga atas digelarnya Gerakan Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih dari Kabupaten Merauke, Provinsi Papua Selatan. 

Laporan Reporter Tribunnews.com, Reza Deni

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian bangga atas digelarnya Gerakan Pembagian 10 Juta Bendera Merah Putih dari Kabupaten Merauke, Provinsi Papua Selatan.

Menurut Tito, gelaran ini menjadi upaya yang baik dalam meningkatkan patriotisme dan nasionalisme masyarakat di seluruh Indonesia.




"Apalagi Indonesia memiliki potensi yang besar seperti banyaknya suku, bahasa, ras, agama, dan sebagainya. Dengan adanya gerakan ini diharapkan dapat mengikat simpul persatuan melalui implementasi Bhinneka Tunggal Ika," kata Tito dalam keterangan yang diterima, Jumat (12/8/2022).

Tito menambahkan, dampak dari adanya persatuan kian terasa di Indonesia. Hal ini terlihat dari keberagaman yang telah menjadi keseharian masyarakat.

Tito mencontohkan, tari-tarian adat Papua kini tidak hanya digelar di Papua, tetapi juga ditampilkan di daerah lainnya seperti Jakarta, Makassar, Surabaya, dan daerah lainnya.

Baca juga: Lagu Aku Papua Berkumandang di Depan Ganjar Pranowo

Begitu pula olahan masakan rendang dan nasi Padang yang tidak hanya dapat ditemui di Provinsi Sumbar, tetapi bahkan kini dapat dijumpai di seluruh penjuru nusantara.

BERITA TERKAIT

Berbagai kekayaan tersebut, tambah Mendagri, menjadi modal besar yang dimiliki bangsa Indonesia. Kekayaan itu juga telah diakui oleh bangsa-bangsa lainnya di dunia.

Karena itu, Tito mengajak masyarakat untuk terus merawat potensi dan kekayaan yang dimiliki tersebut.

“Oleh karena itulah, kita harus merawat. Keberagaman ini harus dirawat jangan sampai menjadi pemecah, tapi justru menjadi pemersatu karena kita bangga bisa menjadi bagian dari yang lain,” ujar dia.

Tito menjelaskan, adanya gerakan pembagian 10 juta bendera merah putih merupakan upaya yang diinisiasi Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) melalui Direktorat Jenderal (Ditjen) Politik dan Pemerintahan Umum (Pol & PUM).

"Melalui agenda ini, seluruh pemerintah daerah (Pemda), pihak swasta, dan berbagai lapisan masyarakat diharapkan ikut mengibarkan bendera merah putih. Tujuannya adalah untuk menyemarakkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia," kata Tito.

Dari agenda ini, diketahui jajaran Pemda, baik dari kabupaten/kota, provinsi, serta pihak swasta, dan masyarakat telah memulai mengibarkan bendera merah putih di tempat masing-masing.

Karena itu, Mendagri mendukung semangat tersebut dengan meminta digelar acara gerakan pembagian 10 juta bendera secara seremonial.

“Jadi pada hari ini saya pilih dilaksanakan di timur. Saya ambil di Kabupaten Merauke dan saya sendiri yang hadir. Kemudian besok (13/8/2022) Wakil Mendagri yang juga anak Papua, Bapak Wempi Wetipo, beliau besok akan memimpin acara di Kota Banda Aceh. Orang Papua juga bisa menjadi pemimpin di Sumatera, di kampung saya di Aceh,” tambah Tito.

Dia mengatakan, gerakan pembagian 10 bendera merah putih juga akan dilaksanakan di Jawa Timur.

Gelaran tersebut direncanakan bakal dihelat pada Minggu (14/8/2022). Adapun, tambah Mendagri, agenda yang digelar di Kabupaten Merauke kali ini merupakan bentuk representasi wilayah di Indonesia.

“Kemudian ini adalah daerah paling timur. Bagi kita menjadi simbol, di samping di Aceh, paling barat. Tapi lebih dari itu, kehadiran saya di sini juga sebetulnya juga untuk meminta dukungan sekaligus kebersamaan kita dalam rangka mewujudkan harapan dan aspirasi tokoh-tokoh Papua,” tandas Mendagri.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas