Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Penyerahan Ijazah Brigadir J Diiringi Lagu 'Anakku Naburju', Samuel Tak Kuasa Menahan Tangis

Saat penyerahan ijazah, lagu batak berjudul 'Anakku Naburju' turut mengiringi prosesi penyerahan ijazah Brigadir J

Editor: Erik S
zoom-in Penyerahan Ijazah Brigadir J Diiringi Lagu 'Anakku Naburju', Samuel Tak Kuasa Menahan Tangis
YouTube Kompas TV
Tangis Samuel Hutabarat, Irma Hutabarat, hingga rektor Universitas Terbuka (UT) pecah saat serah terima ijazah Brigadir J dilakukan dalam acara wisuda UT yang digelar di UTCC di Tangerang Selatan pada Selasa (23/8/2022). 

Pihak kampus juga menyampaikan duka cita yang mendalam atas meninggalnya Brigadir J.

"Brigadir J sebagai salah satu mahasiswa berprestasi dengan capaian IPK yang memuaskan sebesar 3,28," kata Ojat kepada Kompas.com.

Baca juga: Pekan Ini Putri Candrawathi Diperiksa Sebagai Tersangka Kasus Brigadir J, Bakal Langsung Ditahan ?

Prosesi wisuda Universitas Terbuka dilakukan secara luring.

Kata Rektor, persiapan wisuda telah matang, karena sudah dipersiapkan sudah lama. Upacara wisuda pun merupakan agenda tahunan mengikuti kalender akademik Universitas Terbuka.

Dia mengaku, kegiatan wisuda ini akan dijalankan secara luring.

Ada sebanyak 1.700 wisudawan yang mengikuti kegiatan wisuda UT pada hari ini.

"Upacara Wisuda akan dimulai jam 9.00 WIB dan berakhir pukul 12.00 WIB," ucap dia. (TribunJambi/wartakota/Kompas.com)

Berita Rekomendasi

Penulis: Aryo Tondang

Artikel ini telah tayang di TribunJambi.com dengan judul Samuel Hutabarat Tak Kuasa Tahan Tangis saat Terima Ijazah Brigadir Yosua

dan

Air Mata Samuel Hutabarat saat Wakili Brigadir J Wisuda di UT, Cita-cita yang Tak Pernah Tercapai

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas