Ayah Brigadir J Berpesan Agar Peziarah Tidak Buat Konten yang Tidak Pantas di Makam Anaknya
Samuel berpesan agar para peziarah tidak membuat konten di makam Brigadir J.
Editor: Erik S
TRIBUNNEWS.COM, JAMBI - Samuel Hutabarat mempersilakan siapapun ziarah ke makam anaknya, Brigadir J.
Samuel berpesan agar para peziarah tidak membuat konten di makam Brigadir J.
Baca juga: Ayah Brigadir J Tunggu Keputusan Penyidik Tahan Putri Candrawathi
Dikutip dari Tribun Jambi, makam almarhum Brigadir J hingga saat ini banyak dikunjungi warga untuk berziarah dan berdoa.
Yang melakukan ziarah biasanya merupakan orang-orang dari luar Sungai Bahar yang penasaran dengan pemakaman dari Brigadir Yosua.
Hal ini juga diungkapkan sang Ayah, Samuel Hutabarat, bahkan ia katakan kemarin sore Sabtu (27/8/2022) saat dirinya dan sang Ibu Rosti berkunjung ke makam Brigadir Yosua, sudah ada rombongan di sana.
"Kemarin aja kami sore kesana, ada dari malaysia dari Kuala Lumpur, kami kesana sudah ada orangnya sekitar 3 tiga mobil," ucapnya, Minggu (28/8/2022).
Bahkan saat dirinya akan pulang ada lagi yang datang akan berziarah.
"Kami mau pulang ada lagi yang datang," ucapnya.
Baca juga: Rekonstruksi Kasus Pembunuhan Brigadir J Dilaksanakan Besok, Samuel: Kita Lihat Apa yang Terjadi
Bahkan kata penjaga yang ada di simpang tiga kuburan mengatakan banyak yang berkunjung ke makam Brigadir Yosua ini.
"Memang kata penjaganya yang di simpang itu selalu ada yang ziarah," ujarnya.
Hari ini saja ada rombongan dari Jambi etnis Tionghoa yang ziarah ke makam, yang sebelumnya juga sudah berkunjung dan bertemu dengan Ayah dan Ibu Brigadir Yosua di rumahnya.
Baca juga: Barang Mulus Warna Hijau di Garasi Rumah Jadi Sorotan, Jadi Koleksi Pribadi Ferdy Sambo ?
Ia mempersilakan siapa saja datang asal niatnya baik berziarah dan berdoa.
Hanya saja jangan dibuat konten yang tidak pantas, atau konten di tiktok.
"Ya kalau ziarah gak papa, berdoa. Asal jangan dibuat konten kayak tiktok yang gak pantas gitu," tutupnya.
Penulis: Danang Noprianto
Artikel ini telah tayang di TribunJambi.com dengan judul Banyak Yang Berziarah ke Makam Brigadir Yosua, Ini Pesan Sang Ayah