Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Walau Belum Mengajar, Ibunda Brigadir J Kini Mulai Masuk Sekolah

Rosti Simanjuntak ibu almarhum Brigadir Yosua atau Brigadir J mendapatkan cuti hingga akhir September

Editor: Erik S
zoom-in Walau Belum Mengajar, Ibunda Brigadir J Kini Mulai Masuk Sekolah
TRIBUNJAMBI.COM/DANANG NOPRIANTO
Ibu Brigadir J, Rosti Simanjuntak Mulai Beraktivitas Sebagai Guru di SDN 74 Suka Makmur. 

TRIBUNNEWS.COM, JAMBI - Rosti Simanjuntak ibu almarhum Brigadir Yosua atau Brigadir J mendapatkan cuti hingga akhir September 2022.

Cuti tersebut diberikan Dinas Pendidikan Kabupaten Muaro Jambi karena Rosti masih terguncang akibat kematian Brigadir J yang diotaki Irjen Ferdy Sambo.

Baca juga: Penyelesaian Kasus Pembunuhan Brigadir J Berbelit-belit, Keluarga: Kita yang Berduka Makin Lemah

Rosti kini sudah mulai masuk kantor di SDN 74 Suka Makmur.

Namun ia masih belum mengajar karena masih dalam masa cuti.

Rosti mengatakan pihak Dinas Pendidikan Kabupaten Muaro Jambi masih memberikan cuti dirinya hingga akhir bulan September ini.

Ia sudah masuk ke kantor dalam beberapa hari terakhir mengerjakan tugasnya sebagai seorang guru.

"Udah beberapa kali masuk, ini ngerjain tugas guru mengisi dapodik," ujarnya, Senin (19/9/2022).

Baca juga: Jarang Disorot Media, Sosok Ini yang Paling Terpukul Meninggalnya Brigadir J

Berita Rekomendasi

Di ruang guru terlihat ia dalam kondisi baik dan sehat, ia juga sudah bisa tersenyum dan tertawa saat berbincang dengan guru lain.

Namun ia menceritakan saat ini dirinya sudah jarang mengikuti pemberitaan kasus anaknya dari televisi, karena dirinya akan mengingat dan kembali bersedih.

Baca juga: Kamaruddin Simanjuntak Merasa Gagal Jadi Pengacara Brigadir J, Kenapa ?

Sesekali terlihat wajah sedih dari dirinya saat menceritakan kasus anaknya, kondisinya masih terlihat terguncang.

Penulis: Danang Noprianto

Artikel ini telah tayang di TribunJambi.com dengan judul Ibu Brigadir Yosua, Rosti Simanjuntak Mulai Masuk ke Sekolah

Sumber: Tribun Jambi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas