Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

KRONOLOGI Lengkap Ibu dan Anak Tewas Dibunuh 1 Keluarga, Pelaku Panik Kepergok saat Mau Curi Gelang

Ibu dan anak di Riau tewas dibunuh satu keluarga, Senin (26/10/2022). Pelaku panik kepergok saat hendak mengambil gelang korban.

Penulis: Nanda Lusiana Saputri
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in KRONOLOGI Lengkap Ibu dan Anak Tewas Dibunuh 1 Keluarga, Pelaku Panik Kepergok saat Mau Curi Gelang
Instagram.com/humaspolreskuansing/
Polisi saat menjelaskan kasus ibu dan anak tewas dirampok di Kabupaten Kuansing, Riau. Korban ditemukan dalam kondisi berpelukan sementara pelakunya satu keluarga. 

TRIBUNNEWS.COM - Kasus tewasnya ibu dan anak di Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Provinsi Riau, akhirnya terungkap.

Polisi telah menangkap tiga orang pelaku dalam kasus pembunuhan A (60) dan S (26).

Adapun identitas ketiga pelaku, yakni RS alias Rinto (29), AL (64), dan seorang wanita NS (43).

Ketiga pelaku ternyata masih memiliki hubungan keluarga.

Pelaku AL dan NS merupakan pasangan suami istri.

Sementara RS adalah keponakan dari AL dan NS.

Baca juga: Fakta-fakta Ibu dan Anak Tewas Dirampok di Riau, Korban Ditemukan Berpelukan, Pelakunya 1 Keluarga

Pelaku yang menghabisi nyawa ibu dan anak itu adalah RS.

Berita Rekomendasi

Mengutip TribunPekanbaru.com, pembunuhan dilakukan pelaku saat merampok di rumah korban, Senin (26/10/2022) malam.

Sebelum melancarkan aksinya, RS dan NS terlebih dahulu memantau situasi sekitar rumah korban.

Setelah kondisi dirasa aman, RS berjalan mengendap menuju rumah korban.

Ia sempat bersembunyi di halaman belakang.

"Tersangka R menunggu korban terlelap tidur, dia melihat saat lampu rumah sudah dimatikan, baru dia masuk ke rumah melalui jendela yang bisa ia buka."

"Tersangka masuk ke dalam dan mencoba mengambil gelang korban S," kata Kapolres Kuansing, AKBP Rendra Oktha Dinata.

Namun, ketika hendak mengambil gelang, korban terbangun dari tidur dan berteriak.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas