Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Balita di Padang Terjebak dalam Tabung Mesin Cuci Saat Main Petak Umpet, Petugas Damkar Evakuasi

Bocah perempuan itu pun berhasil keluar tanpa merusak tabung mesin cuci dan video ini pun mendapat banyak komentar dari para netizen

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Balita di Padang Terjebak dalam Tabung Mesin Cuci Saat Main Petak Umpet, Petugas Damkar Evakuasi
Tiktok @fire_alpha.
Video Detik-detik Damkar Evakuasi Bocah Terjebak di Tabung Mesin Cuci 

Laporan Wartawan Tribun Jateng Like Adelia

TRIBUNNEWS.COM, PADANG -Bocah berusia 4 tahun itu bernama Nafisa Fazila di Kota Padang terjebak di dalam tabung pengering mesin cuci.

Insiden ini sendiri terjadi di Jalan Bariang Cubadak Ampo nomor 08, RT 01, RW 08, Kelurahan Anduring, Kecamatan Kuranji, Kota Padang, Rabu (12/10/2022) jam 20.14 WIB.

Video petugas damkar evakuasi bocah terjebak dalam tabung mesin cuci itu viral.

Salah satu yang menggunggah video itu salah satunya akun media sosial, di antaranya akun Tiktok @fire_alpha.

Terlihat seorang bocah yang terjebal di tabung pengering mesin cuci.

Baca juga: Jangan Gunakan Banyak Detergen dan 3 Tips Hemat Listrik Mesin Cuci

Tiga petugas damkar lalu mengangkat tabung berisi bocah itu.

Berita Rekomendasi

Tabung itupun lalu dipindahkan ke lantai.

Lalu petugas mencoba mengangkat bocah itu keluar namun tak bisa.

Petugas lalu mencoba mencongkel bagian bawah tabung agar lebih longgar.

Kemudian kedua tangan si bocah diminta perpegangan pada leher seorang petugas.

Petugas itu lalu berdiri dan mencoba mengangakat si anak.

Bocah perempuan itu pun berhasil keluar tanpa merusak tabung mesin cuci.

Video ini pun mendapat banyak komentar dari para netizen.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas