Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Polisi Segera Periksa 'Mayat Hidup Lagi' Urip Saputra, Benarkah Urip Bakal Jadi Tersangka?

Polisi akan melakukan pemeriksaan terlebih dulu, sehingga belum bisa memastikan apakah Urip akan ditetapkan menjadi tersangka atau tidak.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Polisi Segera Periksa 'Mayat Hidup Lagi' Urip Saputra, Benarkah Urip Bakal Jadi Tersangka?
via TribunnewsBogor.com
Insiden mayat hidup di Bogor, Jawa Barat, viral di media sosial. Mayat hidup itu adalah Urip Saputra (40). Polisi akan melakukan pemeriksaan terlebih dulu, sehingga belum bisa memastikan apakah Urip akan ditetapkan menjadi tersangka atau tidak. 

Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Muamarrudin Irfani

TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Kasus 'mayat hidup lagi' berbuntut panjang. Urip Saputra (40) yang sebelumnya disebut hidup lagi padahal sudah meninggal, segera menjalani pemeriksaan oleh polisi.

Pemeriksaan terhadap warga Kecamatan Rancabungur, Kabupaten Bogor ini dilakukan untuk mengungkap kasus yang sebenarnya terjadi.

"Tentunya yang terpenting bagi kami adalah meluruskan terlebih dahulu informasi yang berseliweran di tengah masyarakat, jangan sampai masyarakat menerima informasi yang tidak benar sehingga berasumsi yang tidak-tidak ke pemikiran lain irasional," ujar Kapolres Bogor AKBP Iman Imanuddin, Rabu (16/11/2022).

Dengan penyelidikan yang terus dilakukan dan sudah memeriksa beberapa orang saksi yang terlibat, pihaknya menemukan sejumlah kejanggalan dimana tercium adanya dugaan skenario dibalik kejadian tersebut.

Baca juga: Viral Mayat Hidup di Bogor: Urip Ternyata Masuk Sendiri ke Peti Mati, Istri Curhat Terlilit Utang

Pria dengan dua melati emas di pundak tersebut mengatakan akan terus membuka fakta dari permasalahan saat ini agar tidak menimbulkan keresahan di masyarakat.

"Ini yang sedang kami dalami terkait dugaan skenario palsu dan lain-lainnya, atau ada upaya untuk kepentingan tertentu, itu kami sedang dalami," terangnya.

Meski begitu, dirinya mengatakan akan melakukan pemeriksaan terlebih dulu, sehingga belum bisa memastikan apakah yang bersangkutan akan ditetapkan menjadi tersangka atau seperti apa nantinya.

Berita Rekomendasi

"Kita lihat fakta hukumnya dan konstruksi pasalnya terlebih dulu, pasti dipanggil, kami sudah mencoba meminta keterangan untuk menggali apa yang sebenarnya terjadi, dan kami juga masih memberi kesempatan kepada yang bersangkutan untuk pemulihan terlebih dahulu," katanya.

Urip Bergerak

Sebelumnya, detik-detik Urip Saputra hidup kembali setelah sempat 'mati', terungkap.

Hal ini bermula ketika keluarga penasaran dengan kondisi Urip Saputra di dalam peti mati.

Saat peti dibuka, terlihat Urip Saputra bergerak.

Sontak hal tersebut membuat keluarga kaget.

Baca juga: Urip Rekayasa Kematian tuk Hindari Penagih Utang, Bagaimana Statusnya di Mata Hukum? Ini Kata Polisi

"Awalnya kita ingin memastikan jenazah ternyata setelah dibuka dilihat jasad masih bergerak-gerak," kata kakak Urip Saputra, Saputra, kepada wartawan, Senin (14/11/2022).

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas