Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Viral Video Ibu Melahirkan Sendiri di Teras Puskesmas, Ini Fakta yang Sebenarnya Terjadi

Viral video ibu melahirkan sendiri di teras Puskesmas Tukka. Ternyata saat ibu tiba di puskesmas, layanan kesehatan sudah tutup.

Penulis: Nanda Lusiana Saputri
Editor: Arif Fajar Nasucha
zoom-in Viral Video Ibu Melahirkan Sendiri di Teras Puskesmas, Ini Fakta yang Sebenarnya Terjadi
Freepik
ILUSTRASI Bayi Baru Lahir - Viral video ibu melahirkan sendiri di teras Puskesmas Tukka. Ternyata saat ibu tiba di puskesmas, layanan kesehatan sudah tutup. 

TRIBUNNEWS.COM - Sebuah video yang memperlihatkan seorang ibu melahirkan di teras puskesmas viral di media sosial.

Dalam video yang beredar tampak seorang ibu melahirkan anaknya tanpa bantuan dari tenaga kesehatan.

Pada video yang tersebar gedung puskemas terlihat dan keadaan tertutup.

Sang suami terlihat duduk dengan posisi istri bersandar di kakinya yang dijadikan tumpuan.

Sementara sang istri tampak lemas setelah melahirkan bayi tanpa bantuan tenaga kesahatan, dilansir Tribun-Medan.com.

Dari balik kain yang dikenakan untuk menutupi tubuh bagian bawah sang ibu, tampak tumpahan air ketuban dan bayi yang masih berlumuran darah.

Baca juga: VIRAL Video Ibu Melahirkan di Teras Bangunan Puskesmas, Kronologi Lengkap hingga Kondisi Bayi

Belakangan diketahui, peristiwa itu terjadi di Kecamatan Tukka, Kabupaten Tapanuli Tengah, Sumatera Utara, Sabtu (26/11/2022).

Berita Rekomendasi

Video proses persalinan ibu di depan teras puskesmas tanpa bantuan tenaga kesehatan itu viral setelah diunggah oleh akun Facebook Imran Sibagariang.

"Puskes Tukka punya cerita," tulis Imran Sibagariang pada keterangan unggahannya.

Kronologi Kejadian

Mengutip Tribun-Medan.com, Kepala Puskesmas Tukka, Ester Surbakti menjelaskan kronologi kejadian.

Ester menjelaskan, ibu yang melahirkan itu bernama Yetina Hulu (21), warga Bona Lumban, Kecamatan Tukka, Tapanuli Tengah.

Peristiwa itu, kata Ester, bermula saat Yetina Hulu bersama suaminya Aro'oli Laila datang ke Puskesmas Tukka.

Namun, setibanya di puskesmas, ternyata pelayanan kesehatan sudah tutup.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas