Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

PKS Usung Anies Baswedan Capres 2024, DPD Kota Solo: Keputusan yang Sangat Tepat

Ketua DPD PKS Kota Solo, Daryono menilai keputusan memberi dukungan kepada Anies sangat tepat.  

Editor: Erik S
zoom-in PKS Usung Anies Baswedan Capres 2024, DPD Kota Solo: Keputusan yang Sangat Tepat
TRIBUN-TIMUR.COM/WAHYUDDIN
DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menyambut baik keputusan DPP yang mendukung Anies Baswedan dalam konstestasi Pilpres 2024.  

TRIBUNNEWS.COM, SOLO - DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menyambut baik keputusan DPP yang mendukung Anies Baswedan dalam konstestasi Pilpres 2024

Ketua DPD PKS Kota Solo, Daryono menilai keputusan memberi dukungan kepada Anies sangat tepat.  

Baca juga: NasDem dan PKS Sudah Sepakat Usung Anies, AHY Ajak Segera Bentuk Sekber Pemenangan Koalisi Perubahan

"Keputusan yang sangat tepat, sesuai dengan aspirasi masyarakat, sesuai juga dengan aspirasi kita di Solo," kata dia kepada TribunSolo.com, Selasa (31/1/2023).

DPD PKS Kota Solo, disampaikan Daryono, sudah mengirimkan aspirasi kepada DPP partai mendukung Anies sebagai calon presiden. 

Menurut Daryono, Anies merupakan sosok yang amanah. 

Itu didasarkan kepemimpinan Anies saat menjadi Gubernur DKI Jakarta. 

"Beliau menyelesaikan (masa) tugasnya sebagai gubernur dari awal sampai akhir," ucap dia. 

Berita Rekomendasi

"Beliau juga merupakan pemimpin yang cerdas, beliau pintar, cerdas, sudah terbukti lah akademi beliau dan prestasi beliau," imbuhnya. 

Baca juga: Pengamat: Dukungan Demokrat dan PKS ke Anies Tak Berdampak Apapun

Selain itu, Daryono menyampaikan kedekatan Anies dengan masyarakat bukan pencitraan dan melakukan pembelaan atas nama kepentingan masyarakat.

"Kebutuhan sekarang itu Indonesia butuh sosok pemimpin yang memang bisa mengentaskan permasalahan-permasalahan masyarakat yang paling mendasar," tutur dia. 

"(Lalu) permasalahan kemiskinan, permasalahan lapangan pekerjaan, kebutuhan bahan pokok, itu yang penting," tambahnya. 

Pemenuhan kebutuhan tersebut dirasa masih belum terealisasi dengan optimal, termasuk setelah masa pandemi Covid-19. 

"Tidak ada kinerja pemerintah yang menyelesaikan permasalahan mendasar dari masyarakat terkait efek pandemi," ujar dia. 

Baca juga: PKS Usung Anies Baswedan Capres 2024, Gerindra: Kita Siap Berkontestasi Secara Sehat

"Kemarin tidak ada, istilahnya, pemerintah kali ini tidak ada gerak riil terhadap pemulihan ekonomi pasca pandemi,". 

"Yang ada naikin pajak naikin BBM semua memberatkan masyarakat," tambahnya.

Adapun dengan DPP PKS yang sudah memutuskan dukungan, tingkat DPD pun akan segera bergerak, termasuk di Kota Solo.

Baca juga: Penjelasan PKS dan Demokrat Rela Cawapres Ditentukan Anies Baswedan

"Kita segera konsolidasi dan bersinergi dengan teman-teman struktur dan menjalin komunikasi dengan teman-teman relawan," ujarnya. (*)

Penulis: Adi Surya Samodra

Artikel ini telah tayang di TribunSolo.com dengan judul Sebut Dukungan yang Tepat, DPD PKS Solo Rapatkan Barisan dengan Relawan Anies

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas