Fakta Siswi SD Dikeroyok 4 Teman Laki-laki: Kronologi, Pemicu hingga sempat Pingsan di Sekolah
Siswi SD di Sukabumi dikeroyok empat teman laki-laki di sekolah karena tak pinjamkan penghapus. Berikut faktanya
Penulis: Nanda Lusiana Saputri
Editor: Whiesa Daniswara
Kapolsek Jampangtengah, AKP Usep Nurdin membenarkan terkait laporan tersebut.
"Keluarga korban sudah melaporkan kejadian tersebut, kami dari Polsek melakukan penanganan awal."
"Selanjutnya akan ditangani unit PPA Satreskrim Polres," ucap Usep saat dikonfirmasi TribunJabar.id, Sabtu (4/2/2023).
Usep menjelaskan, pengeroyokan diduga dipicu karena korban tak meminjamkan penghapus kepada salah satu siswa.
"Kronologinya diduga saat siswa berinisial G meminjam penghapus kepada korban."
"Namun tidak diberikan, akhirnya siswa berinisial G memukul korban dengan buku," ungkapnya.
Ditangani Khusus
Masih dari laman TribunJabar.id, Kapolres Sukabumi, AKBP Maruly Pardede mengatakan, penanganan kasus ini ditangani secara khusus oleh unit PPA Satreskrim Polres Sukabumi.
Hal ini karena keempat pelaku diketahui masih anak-anak.
"Karena tersangka dan korban anak-anak, maka penanganannya ditarik oleh Unit PPA Satreskrim Polres Sukabumi sesuai amanat Undang-undang Perlindungan Anak," bebernya.
(Tribunnews.com/Nanda Lusiana, TribunJabar.id/Dian Herdiansyah/M Rizal Jalaludin)