Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Nasib Pria India yang Lamarannya Ditolak, Sudah Beri Uang Bulanan dan HP Seharga Rp 9 Juta

Lamaran pria asal India ditolak pihak keluarga. Pria tersebut mengaku telah memberikan uang Rp 9 juta untuk lamaran dan telah terbang dari India.

Penulis: Faisal Mohay
Editor: Nuryanti
zoom-in Nasib Pria India yang Lamarannya Ditolak, Sudah Beri Uang Bulanan dan HP Seharga Rp 9 Juta
TribunTrends
Pria asal India bernama Asib Ali Bhore ditolak saat melamar kekasihnya di Sulawesi. Hal itu lantaran si wanita sudah dijodohkan dengan pria lain. Kini Asib Ali Bhore telah kembali ke negara asalnya. 

TRIBUNNEWS.COM - Pria asal India bernama Asib Ali Bhore (32) rela terbang dari negara asalnya menuju Indonesia untuk melamar wanita yang dikenal lewat media sosial.

Wanita yang ingin dilamar Asib Ali Bhore bernama Syarifah Haerunnisa alias Nisa (25) yang tinggal di Wajo, Sulawesi Selatan.

Keduanya telah saling mengenal selama satu tahun dan Asib Ali Bhore berniat menemui keluarga Nisa untuk melamar.

Setiba di Makassar, Asib Ali Bhore menyewa mobil untuk menuju Wajo dengan membawa beberapa seserahan.

Namun, lamaran Asib Ali Bhore ditolak karena Nisa sudah dilamar oleh pria lain.

Baca juga: Kisah Sedih Asib, Jauh Dari India Melamar Gadis di Sulsel, Ternyata Sang Kekasih Telah Dijodohkan

Kasat Intelkam Polres Wajo, AKP Amdia mengatakan sempat mempertemukan kedua belah pihak di Mapolres Wajo untuk menghindari keributan.

"Keduanya sudah kami pertemukan dan memang tidak ada restu dari keluarga perempuan," jelasnya, Sabtu (18/2/23), dikutip dari TribunTimur.com.

Berita Rekomendasi

AKP Amdia juga telah meminta Asib Ali Bhore kembali ke negaranya karena pihak keluarga telah menolak lamaran.

"Setelah dipertemukan, Ali langsung kembali ke Makassar dan langsung Bandara Hasanuddin menggunakan mobil yang ia carter," tandasnya.

Diperkirakan Asib Ali Bhore mengeluarkan biaya sekitar Rp 52 juta untuk terbang dari India dan pergi menuju rumah Nisa di Watangrumpia, Kecamatan Majauleng, Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan.

Asib Ali Bhore juga mengaku telah memberikan uang Rp 9 juta kepada Nisa untuk lamaran.

Klarifikasi Nisa

Sementara itu, Nisa membenarkan telah dikirim uang Rp 9 juta dari Asib Ali Bhore.

Ia mengaku tidak pernah meminta dikirimi uang, tapi uang Rp 9 juta dikirim atas inisiatif Asib Ali Bhore sendiri.

Baca juga: VIRAL Foto Mario Dandy Satriyo, Anak Pejabat Ditjen Pajak Penganiaya Anak Petinggi GP Ansor 

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas