Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sosok Syarifah Haerunnisa, Gadis Wajo yang Viral karena Tolak Lamaran Pria India

Berikut ini sosok Syarifah Haerunnisa, gadis asal Wajo yang menolak lamaran pria India, Asib Ali Bhore.

Penulis: Nuryanti
Editor: Nanda Lusiana Saputri
zoom-in Sosok Syarifah Haerunnisa, Gadis Wajo yang Viral karena Tolak Lamaran Pria India
Tribun Timur/Sakinah Sudin
WNA asal India, Asib Ali Bhore (32) (kiri) dan Syarifah Haerunnisa (25) asal Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan (kanan). Berikut ini sosok Syarifah Haerunnisa, gadis asal Wajo yang menolak lamaran pria India, Asib Ali Bhore. 

TRIBUNNEWS.COM - Kisah pria India ditolak saat melamar gadis asal Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan, tengah menjadi perbincangan.

Pria India bernama Asib Ali Bhore (32) ingin melamar gadis asal Wajo bernama Syarifah Haerunnisa alias Nisa (25).

Asib Ali Bhore dan Syarifah Haerunnisa disebut sudah menjalin hubungan selama satu tahun.

Keduanya menjalin hubungan asmara melalui aplikasi WhatsApp.

Selama berpacaran dengan Nisa, Asib Ali Bhore telah mengirim uang sebesar Rp 9 juta dengan maksud untuk melamar.

Namun, setelah datang ke Indonesia, lamaran Asib Ali Bhore justru ditolak oleh keluarga Nisa.

Kasat Intelkam Polres Wajo, AKP Amdia, membenarkan adanya kejadian tersebut.

BERITA REKOMENDASI

"Ya benar, WNA tersebut orang India dan tujuannya ke sini untuk melamar kekasihnya," ungkapnya, Sabtu (18/2/2023), dilansir Tribun-Timur.com.

Sosok Syarifah Haerunnisa

Seorang tetangga Nisa, Wiwi, mengungkapkan sosok gadis yang menolak lamaran pria India tersebut.

Wiwi menyebut, Nisa dikenal sebagai sosok yang pendiam.

Ia pun mengaku tak percaya kejadian ini bisa viral.


"Kalau hubungannya dengan orang India sudah satu tahun."

"Tapi belum menyangka bisa seviral ini," ujarnya kepada Tribun-Timur.com, Rabu (22/2/2023).

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas