Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Rumah Mewah Rafael Alun di Manado Tagihan PPB Hanya Rp300 Ribu, Ini Kata Lurah dan Ketua Lingkungan

Rumah mewah Rafael Alun Trisambodo di Manado tagihan PPB hanya Rp 300 ribu per tahunnya

Penulis: Muhammad Renald Shiftanto
Editor: Nanda Lusiana Saputri
zoom-in Rumah Mewah Rafael Alun di Manado Tagihan PPB Hanya Rp300 Ribu, Ini Kata Lurah dan Ketua Lingkungan
TRIBUNMANADO.CO.ID/ARTHUR ROMPIS
Rumah mewah Rafael Alun di Kelurahan Kleak, Lingkungan 5, kota Manado, provinsi Sulawesi Utara. 

"Seingat saya rumah penghuni sebelumnya juga besar tapi tak semewah saat ini," kata dia.

Deasy Siwu menambahkan, rumah tersebut dijaga dua orang, sedangkan Ernie Torondek jarang terlihat menginap.

"Sepengetahuan saya hanya sekali Ernie datang yakni saat naik rumah baru," kata dia.

Kedua penjaga juga terkenal rajin membayar uang kebersihan.

"Kalau mau bayar biasanya mereka telepon ke kantor dan dari kantor transfer ke mereka," kata dia.

Rumah Mewah Rafael di Yogyakarta

Tak hanya satu, Rafael juga mempunyai rumah yang berada di kawasan Timoho, Kota Yogyakarta, DI Yogyakarta.

BERITA REKOMENDASI

Rumah tersebut berada di Jl Ganesha 2/12, Kelurahan Muja Muju, Kemantren Umbulharjo, Kota Yogyakarta.

TribunJogja.com melansir, rumah Rafael terlihat lebih megah jika dibandingkan dengan rumah-rumah tetangga.

Rumah Mewah Rafael Alun di Yogyakarta
Rumah mewah milik Rafael Alun Trisambodo yang berlokasi di kawasan Timoho Kota Yogyakarta.

Baca juga: KPK Minta Rafael Alun Trisambodo Bawa Semua Bukti Kepemilikan Harta Benda pada Rabu 1 Maret 2023

Sugiarto selaku pengurus RT setempat mengatakan, lahan tempat rumah Rafael dibeli pada kisaran tahun 2016 lalu.

Menurut Sugiarto, rumah mewah tersebut mempunyai luas tanah 2.000 meter persegi.

Sementara rata-rata rumah di komplek setempat hanya berdiri di lahan dengan luas 300-400 meter persegi.


"Dulu pas mau membangun juga datang ke sini, istilahnya minta izin dulu, kan, datang sama ibunya waktu itu," tandas Sugiarto, Senin (27/2/2023).

Setelah berdiri, Rafael dan keluarga jarang terlihat di rumah tersebut.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas