Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Gunung Merapi Masih Luncurkan Awan Panas Guguran, Status Siaga, Masyarakat Belum Diminta Mengungsi

Tercatat tadi malam Gunung Merapi memuntahkan awan panas guguran yang mengarah ke Barat Daya atau ke arah Kali Bebeng.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Gunung Merapi Masih Luncurkan Awan Panas Guguran, Status Siaga, Masyarakat Belum Diminta Mengungsi
Twitter BPPTKG
Tangkap layar video CCTV detik-detik erupsi Gunung Merapi, Sabtu (11/3/2023). Hingga Minggu (12/3/2023) malam, aktivitas Gunung Merapi masih tinggi. Tercatat tadi malam Gunung Merapi memuntahkan awan panas guguran yang mengarah ke Barat Daya atau ke arah Kali Bebeng. 

"Belum (warga mengungsi) dan memang belum ada rekomendasi untuk evakuasi," kata Kepala BPBD DIY Biwara Yuswantana, Minggu (12/3/2023).

Meski belum ada rekomendasi untuk mengungsi, BPBD DIY membagikan masker ke BPBD Sleman untuk dibagikan kepada masyarakat sekitar.

Selain itu, pihaknya juga meminta agar pos-pos pantau di Gunung Merapi meningkatkan ronda untuk kesiapsiagaan.

"Pos-pos pemantau Merapi yang di kawasan Sleman juga ditingkatkan ronda untuk kesiapsiagaan," ujarnya.

Artikel ini telah tayang di TribunJogja.com dengan judul Update Terbaru Gunung Merapi Senin Pagi, Awan Panas Guguran Masih Terus Terjadi

Berita Rekomendasi
Sumber: Tribun Jogja
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas