Ganjar Pranowo Jadi Capres PDIP, Bupati Karanganyar Sebut Warga Bangga karena Ganjar Putra Daerah
Bupati Karanganyar, Juliyatmono mengungkap ada kebanggaan dari warga setelah Ganjar Pranowo diusung jadi Capres karena beliau lahir di Karanganyar.
Penulis: Faisal Mohay
Editor: Pravitri Retno W
TRIBUNNEWS.COM - Diusungnya Gubernur Jateng, Ganjar Pranowo, sebagai capres dari PDIP untuk Pemilu 2024 membuat warga Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah bangga.
Hal ini lantaran Ganjar Pranowo lahir dan pernah tinggal di Tawangmangu, Karanganyar.
Gubernur Jawa Tengah tersebut tinggal di belakang terminal Tawangmangu hingga lulus SD.
Bupati Karanganyar, Juliyatmono, mengungkapkan ada kebanggaan tersendiri dari warga setelah salah satu putra terbaik Karanganyar diusung menjadi Capres.
"Secara geografis beliau dilahirkan di Karanganyar, ya tentu bangga masyarakat Karanganyar."
Baca juga: Sandiaga Uno Ucapkan Selamat untuk Ganjar Pranowo Sebagai Capres PDIP
"Kebanggaan itu tidak boleh berhenti pada kebanggaan," ungkapnya, Jum'at (21/4/2023), dikutip dari TribunSolo.com.
Menurut Juliyatmono, masyarakat sudah cukup cerdas dalam memilih Presiden sehingga tidak hanya berdasarkan asal daerah, namun juga program kerjanya.
Ia menambahkan salah satu yang menjadi permasalahan bangsa Indonesia saat ini, yakni korupsi yang jika diberantas dapat mensejahterakan masyarakat.
"Minimal korupsi itu jadi tantangan bangsa kita, itu yang menghambat kesejahteraan, sedangkan keterpilihan itu tergantung pada masyarakat Indonesia sudah cukup cerdas."
"Namun, bagian dari Karanganyar itu sebagai kebanggaan sebagai putra yang dilahirkan di Karanganyar," imbuhnya.
Ganjar akan Gelar Open House di Tawangmangu
Ganjar Pranowo akan menggelar open house di Tawangmangu, tepatnya di rumah masa kecilnya, Senin (24/4/2023).
Ketua RT setempat, Sujito (71), membenarkan akan digelarnya open house di rumah masa kecil Ganjar Pranowo di Tawangmangu.
"Kemarin saya bertemu dengan panitia untuk membahas acara besok Senin," paparnya.
Baca juga: PDIP Usung Ganjar Capres, PPP Siap Kerja Sama di Pilpres 2024