Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Daftar 5 Prajurit TNI yang Gugur seusai Kontak Tembak dengan KKB Papua, Pratu F Jatuh ke Jurang

Lima prajuritt TNI menjadi korban jiwa seusai terlibat kontak tembak dengan KKB Papua, mereka dalam misi menyelamatkan pilot Susi Air.

Penulis: garudea prabawati
Editor: Suci BangunDS
zoom-in Daftar 5 Prajurit TNI yang Gugur seusai Kontak Tembak dengan KKB Papua, Pratu F Jatuh ke Jurang
Tribun-Papua.com/Istimewa
ILUSTRASI - Aparat Gabungan TNI-Polri berhasil mengevakuasi korban kontak tembak antara Satgas Operasi Paro 2023 Gabungan TNI Yonif Satgas Yonif R 321/GT dengan Kelompok Kirminal Bersenjata (KKB) Egianus Kogeya di Mugi, Kabupaten Nduga, Papua Pegunungan. 

TRIBUNNEWS.COM - Inilah daftar lima prajurit TNI yang gugur, menjadi korban jiwa seusai kontak tembak dengan Kelompok Bersenjata Papua (KKB) Papua.

Diberitakan sebelumnya, 4 prajurit TNI ditemukan gugur di Mugi, Kabupaten Nduga, Papua Pegunungan.

Keempat prajurit tersebut, gugur akibat serangan KKB pimpinan Egianus Kogoya, pada Sabtu (15/4/2023).

Baku tembak terjadi saat personel TNI mencari keberadaan Pilot Susi Air, Philips Mark Marthens, yang masih disandera KKB.

Kini prajurit TNI yang ditemukan gugur yakni Pratu F, disebut-sebut jatuh ke jurang saat mencoba untuk escape (menyelamatkan diri).

Baca juga: TNI Ungkap Pratu F Tewas Bukan Ditembak KKB Tapi Karena Jatuh ke Jurang Sedalam 140 Meter

Lantas berikut daftar 5 prajurit TNI yang gugur usai kontak tembak dengan KKB Papua:

1. Pratu Miftahul Arifin (Yonif R 321/GT/13/1 Kostrad, Keterangan: Mengalami luka tembakan dari KST Kodap lll Ndugama sehingga meninggal dunia.

Berita Rekomendasi

2. Pratu Ibrahim (Yonif R 321/GT/13/1 Kostrad, Keterangan: Mengalami luka tembakan dari KST Kodap lll Ndugama sehingga meninggal dunia.

3. Pratu Kurniawan (Yonif R 321/GT/13/1 Kostrad, Keterangan: Mengalami luka tembakan dari KST Kodap lll Ndugama sehingga meninggal dunia.

4. Prada Sukra (Yonif R 321/GT/13/1 Kostrad, Keterangan: Mengalami luka tembakan dari KST Kodap lll Ndugama sehingga meninggal dunia.

5. Pratu F, personel dari Satgas Yonif R 321/GT, keterangan: jatuh ke jurang sedalam 140 meter saat mencoba menyelamatkan diri.

Lantas berikut daftar korban selamat usai kontak tembak dengan KKB:

1. Sertu Asep Prayoga, Satgas Yonif R 321/GT

2. Pratu Andi Yuliandi, Satgas Yonif R 321/GT

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas